MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez bikin gempar, karena jadi guru motocross buat anak-anak.
Pembalap MotoGP Repsol Honda ini, dikenal doyan latihan motocross demi meningkatkan skill balapnya.
Tidak hanya sering latihan, Marc Marquez juga beberapa kali mengajarkan teknik motor garuk tanah.
Seperti saat acara Allianz Junior Motor Camp, yang diikuti oleh anak-anak yang ingin latihan motocross.
Baca Juga: Diasapi Marc Marquez Di MotoGP Amerika 2021, Murid Valentino Rossi Singgung Ban Gaib?
Baca Juga: Marc Marquez Ngos-ngosan Juara MotoGP Amerika Serikat 2021, Pembalap Ini Yang Tersenyum Lebar
Diunggah di akun media sosialnya, Marc Marquez akan menjadi instruktur buat anak-anak usia 10-13 tahun.
Acara yang sudah diadakan 6 kali ini, awalnya terbuka buat semua anak dari seluruh dunia.
Sayangnya karena pandemi, kali ini acaranya untuk anak dari Spanyol serta sekitarnya saja.
Marc Marquez dan Alex Marquez bakal hadir, bahkan ada juga pembalap hebat turun tangan sebagai instruktur.
Misalnya Jose Luis Martinez, serta Jose Luis Carrion yang jadi juara motocross Spanyol.
Hadir juga para tim dan pelatih dari tim Moto3 EG00, biar anak-anak nanti paham soal dunia balap.
Kerennya, acara ini gratis dan cukup mengisi formulir, soal keinginan mereka ikut pelatihan ini.
Selain itu anak-anak yang ingin ikut, mesti membuat video YouTube soal kemampuan mereka mengendarai motocross.
Pastinya, acara ini bakal membuat anak-anak yang ikut senang, karena diajar langsung oleh juara dunia MotoGP.
Bahkan bisa jadi, Marc dan Alex Marquez bakal terus membuat acara ini, untuk menyaingi Rossi Motor Ranch milik Valentino Rossi.
Source | : | Facebook.com/MarcMarquez1993 |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR