MOTOR Plus-Online.com - Motor listrik mini khusus untuk bikers cilik cocok untuk latihan, dijual Rp 11 jutaan brother!
Melatih anak-anak untuk terjun ke olahraga otomotif roda dua memang membutuhkan motor yang sesuai.
Motor listrik mini ini diluncurkan khusus untuk bikers cilik yang ingin berlatih semenjak dini.
Motor listrik mini bernama Indian eFTR Mini yang mengambil desain dari sang kakak yaitu Indian FTR 1200.
Secara keseluruhan, motor listrik mini berdesain seperti motor flat tracker.
Indian eFTR Mini dipersiapkan untuk para off-roader cilik yang ingin mengasah keterampilan sejak dini.
Di bagian sasis tampak sederhana dengan rangka dudukan baja yang kokoh dengan bagian belakang hardtail dan garpu depan yang kaku.
Motor listrik ini tidak ada suspensi baik di depan maupun belakang alias dibuat rigid.
Baca Juga: Peduli Lingkungan, Lion Parcel Resmi Kerjasama dengan Motor Listrik GESITS
Baca Juga: Ketua IMI Sarankan Harga Motor Listrik Maksimal Hanya Rp 15 Juta
Untuk ketinggian jok terlihat rendah hanya 468 mm dengan bobot total 63,5 kilogram.
Motor listrik mini menawarkan dua mode daya penggerak.
Mode "Rendah" dapat mencapai hingga 16 km/jam yang cukup untuk anak-anak berusia sekitar delapan tahun.
Mode "Tinggi" membawa kecepatan maksimum hingga 22,5 km/jam yang cukup untuk anak-anak 13 tahun.
Motor ini ditenagai oleh baterai 24 volt yang memberikan penggunaan hingga 30 menit.
Kaki-kaki juga terlihat mini dengan pelek jari-jari dan dibalut ban bertapak dual purpose.
Untuk pengereman didukung satu rem yang terletak di roda belakang.
Ngomongin harga, Indian eFTR Mini akan dijual seharga 679 Euro atau sekitar Rp 11 jutaan.
Baca Juga: Mirip Yamaha RX-King Tapi Anti Minum Bensin, Motor Listrik Ini Harganya Selangit
Motor listrik mini ini akan tersedia di Prancis pada akhir November atau awal Desember.
Jika meluncur di Indonesia bakalan cocok nih buat anak-anak brother latihan sebelum jadi off-roader profesional!
Source | : | Rideapart.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR