Mau Datang ke GIIAS 2021? Pengunjung Wajib Tau Syarat Masuknya

Erwan Hartawan - Kamis, 21 Oktober 2021 | 16:10 WIB
Dok GIIAS
Ilustrasi GIIAS 2021

MOTOR Plus-Online.com - GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan hadir pada 11-21 November 2021.

Buat para pengunjungnya, Gaikindo mengingatkan pentingnya untuk selalu menjaga protokol kesehatan selama berkunjung ke GIIAS 2021.

Seluruh pihak yang hadir harus dalam kondisi sehat, sudah menjalani vaksin lengkap 2 kali dosis

Selain itu pengunjung wajib terdaftar diaplikasi pedulilindungi, selalu menggunakan masker medis, secara berkala mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak.

Untuk menghindari kerumunan, pengunjung GIIAS 2021 jadi tidak perlu takut harus mengantri panjang saat membeli tiket masuk.

Soalnya mulai dari tanggal 25 Oktober 2021 nanti, GIIAS 2021 akan mulai membuka program tiket presale di aplikasi GIIAS Auto360.

Selain itu pengunjung juga dapat dengan mudah menjadwalkan waktu untuk melakukan Test Drive & Test Ride di GIIAS 2021 melalui aplikasi GIIAS Auto360. 

Bebas antrian dan tentunya akan menjaga keamanan pengunjung.

Baca Juga: Siap Digelar, GIIAS 2021 Bakal Dibuka Orang Nomor 1 di Indonesia

Baca Juga: Siap-siap, GIIAS Digelar Mulai 11 hingga 21 November 2021, Apa Yang Menarik?

Dengan merencanakan kedatangan dan kegiatan selama berada dipameran, pengunjung dapat memastikan selalu aman dan nyaman ke GIIAS 2021.

Selain berlangsung secara offline di ICE, BSD Kab. Tangerang, GIIAS juga dapat dinikmati secara online lewat aplikasi yang sama yaitu GIIAS Auto360. 

Aplikasi GIIAS Auto360 tersedia secara gratis, publik hanya perlu mengunduh aplikasi GIIAS Auto360 yang tersedia pada Appstore dan Playstore, daftar dan verifikasi akun, setelah itu dapat langsung menikmati seluruh fasilitas yang ditawarkan aplikasi GIIAS Auto360.

Satu lagi kemudahan yang dipersiapkan untuk pengunjung GIIAS 2021 adalah, kantong parkir yang terintegrasi dengan shuttle bus dari Aeon Mall, stasiun Rawabuntu, dan Edutown 2 menuju area pameran. 

Jadi pengunjung tidak perlu khawatir untuk membawa kendaraan pribadi, sehingga akan lebih memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung menuju GIIAS 2021.

Ketua Umum GAIKINDO, Yohannes Nangoi, GIIAS mengklaim pameran ini akan menjadi ajang acuan teknologi otomotif bagi masyarakat dan pecinta otomotif Indonesia.

 “Meskipun saat ini GIIAS akan berjalan dengan kondisi yang berbeda, namun GAIKINDO tetap akan konsisten menjadikan GIIAS ajang yang menampilkan teknologi otomotif terkini dari industri otomotif Indonesia,” ujarnya.

Nangoi juga menjelaskan bahwa dengan dukungan pemerintah dan kebijakan PPnBM DTP, pencapaian industri otomotif secara domestik pada September lalu mencatat hasil kenaikan positif dibandingkan dengan periode yang sama ditahun lalu, hingga 68 persen.

Baca Juga: Masih PPKM Level 4, Jadwal GIIAS 2021 Mundur Jadi Bulan November

 Serta angka ekspor juga mencatatkan kenaikan sebanyak 33,5 persen, dan Ia berharap dengan hadirnya GIIAS akan semakin mendorong perbaikan yang terus berjalan. 

“Industri otomotif mendapatkan energi positif dari setiap penyelenggaraan GIIAS, dan tahun ini Kami optimis kehadiran GIIAS 2021 akan menjadi faktor pendorong untuk mencapai tujuan industri otomotif Indonesia, dalam memaksimalkan pencapaian domestik dan menjadi salah satu penyumbang devisa tertingi negara melalui ekspornya,” jelas Nangoi.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular