Jelang WSBK Indonesia 2021, Ternyata Segini Harga Tiket Resmi yang Paling Murah

Galih Setiadi - Kamis, 21 Oktober 2021 | 17:43 WIB
ITDC- MGPA
Menjelang WSBK Indonesia 2021, harga tiket termurah cuma segini.

MOTOR Plus-online.com - Siap-siap nonton World Superbike atau WSBK Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika.

Menjelang WSBK Indonesia 2021 dimulai, ternyata harga tiket paling murahnya cuma segini bro.

Yup, Pertamina Mandalika International Street Circuit atau Sirkuit Mandalika jadi venue WSBK 2021.

Selain ajang ATC dan MotoGP, Sirkuit Mandalika jadi tempat berlangsungnya WSBK Indonesia dalam waktu dekat.

WSBK Indonesia 2021 berlangsung pada tanggal 19 sampai dengan 21 November mendatang.

Kabar gembiranya, harga tiket balap motor MOTUL FIM Superbike World Championship (WSBK) 2021 sudah keluar.

Hal itu diumumkan PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika bersama dengan Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku bagian dari ITDC Group.

Ada beberapa harga tiket WSBK Indonesia 2021 yang berdasarkan ditentukan berdasarkan lokasi duduk atau tribun penonton.

Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Sirkuit Mandalika Gelar Pelatihan Untuk Tenaga Medis

Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Trailer Logistik Berdatangan di Sirkuit Mandalika

Harga tiket termurah adalah Standard Grand Stand di kisaran Rp 795.000 - 995.000.

Tribun penonton ini berada di dekat tikungan 15 dan tikungan 17.

Harga tiket yang lain yaitu West Grand Stand berdekatan dengan tikungan 15 seharga Rp 1.395.000.

ITDC - MGPA
Harga tiket lengkap dengan posisi tempat duduk di Sirkuit Mandalika.

Kemudian, ada Main Grand Stand yang berada di dekat tikungan satu dan tikungan 16 Sirkuit memiliki kisaran harga Rp 1.850.000 - Rp 2.350.000.

Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Sirkuit Mandalika Diklaim Trek Tercanggih

Lalu, ada Premiere Grand Stand yang lokasi duduknya menghadap gate start dan finish pembalap di kisaran harga Rp 2.650.000 - 2.820.000.

Di samping lokasi titik tersebut, penyelenggara event juga telah menyiapkan kategori Hospitality Suites, yang terdiri dari dua kelas.

Premiere Class yang dibanderol harga Rp 19.500.000 dan Deluxe Class dengan harga Rp 14.950.000 yang berlaku untuk tiga hari.

ITDC - MGPA
Harga tiket WSBK Indonesia 2021 termahal, posisi duduk dekat dengan paddock.

Premiere Class ini berlokasi di lantai 2 Pit Bulding sehingga memudahkan penonton untuk berinteraksi dengan pembalap, sementara Deluxe Class berlokasi di VIP Village berdekatan dengan Paddock Sirkuit.

Baca Juga: Mantap, Ketua Umum IMI Bamsoet Pastikan Bendera Indonesia Tetap Berkibar di Sirkuit Mandalika

Tiket WSBK Indonesia 2021 dapat dibeli mulai tanggal 23 Oktober 2021 melalui website Xplorindonesia (Xplorin.id).

Selain itu, tiket juga dapat dibeli via partner resmi penjualan tiket, antara lain tiketapasaja.com, tiketmu.id, Dyandratiket.com, dan tiket.com.

Jangan sampai kehabisan, hanya ada 25 ribu tiket yang tersedia.

Bagi masyarakat yang ingin menonton secara langsung event WSBK di Pertamina Mandalika International Street Circuit diwajibkan untuk memenuhi kriteria tertentu.

Instagram.com/themandalikagp
Layout Sirkuti Mandalika yang menjadi tempat WSBK Indonesia 2021.

Baca Juga: Syarat Nonton Langsung WSBK Indonesia 2021, Gak Boleh Bawa Kendaraan Pribadi ke Sirkuit Mandalika

Mulai dari membeli tiket melalui jalur resmi yang ditentukan, berusia 12 tahun keatas dan sudah melakukan dua kali vaksin COVID-19.

Jangan lupa membawa dan menunjukkan hasil swab antigen (1x24 jam)/PCR (2x24 jam) negatif COVID-19 sebelum memasuki area Sirkuit melalui aplikasi PeduliLindungi serta melakukan pemindaian QR code yang disiapkan oleh pengelola untuk masuk Sirkuit.

Apabila penonton belum terdaftar pada aplikasi PeduliLindungi, diwajibkan untuk menunjukkan hasil tes swab antigen/PCR dari Rumah Sakit/Klinik serta sertifikat vaksin dengan prosedur yang dikirim ke email terdaftar.

Source : MGPA,ITDC
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular