Kedatangan Jokowi, Polisi Glasgow Bawa Motor Harley-Davidson Ini

Ardhana Adwitiya - Kamis, 4 November 2021 | 19:55 WIB
Rideapart.com
Kedatangan Presiden Joko Widodo, polisi Glasgow bawa motor listrik Harley-Davidson LiveWire.

MOTOR Plus-online.com - Kedatangan Presiden Joko Widodo, polisi Glasgow bawa motor listrik Harley-Davidson LiveWire.

Presiden Jokowi tiba di Glasgow, Skotlandia, Inggris Raya pada hari Minggu (31/10/2021) kemarin.

Kunjungan Jokowi ke Glasgow adalah dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Pemimpin Dunia atau Conference of the Parties COP26 Perubahan Iklim.

KTT COP26 sendiri berlangsung tanggal 1-2 November 2021.

KTT yang akan dipimpin oleh Perdana Menteri Inggris Boris Johnson itu dihadiri 121 kepala negara dan kepala pemerintahan.

Ternyata enggak cuma di dalam KTT, elemen pendukung seperti polisi Glasgow juga ikut mendukung COP26 Perubahan Iklim.

Hal itu terlihat dari penggunaan motor listrik Harley-Davidson LiveWire.

Sebenarnya polisi Glasgow mengendarai motor Yamaha FJR dan BMW R1250 RT sebagai motor dinas mereka.

Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Presiden Jokowi Akan Kunjungi Sirkuit Mandalika?

Baca Juga: Wow, Presiden Jokowi Akan Nonton Langsung Asia Talent Cup Indonesia 2021 di Sirkuit Mandalika

Namun biar setema dengan KTT Lingkungan Hidup tersebut, Harley-Davidson Eropa meminjamkan 6 motor listrik LiveWire.

Sebelum diserahkan ke polisi, diler Harley-Davidson di Edinburgh dan Glasgow memasang peralatan standar kepolisian.

Seperti lampu sirine, sistem komunikasi radio, dan livery kuning khas kepolisian Glasgow.

6 Harley-Davidson LiveWire itu diserahkan ke polisi Glasgow pada tanggal 26 Oktober 2021 lalu.

Rideapart.com
Polisi Glasgow bawa motor listrik Harley-Davidson LiveWire dalam ajang KTT COP26 Lingkungan Hidup.

Baca Juga: Siap Digelar, GIIAS 2021 Bakal Dibuka Orang Nomor 1 di Indonesia

Diberikan lebih awal agar para petugas bisa belajar mengendarai motor listrik.

Karena KTT berlangsung di kota Glasgow, pastinya motor listrik itu enggak digeber sampai top speed 177 km/jam.

Kalau Harley-Davidson LiveWire dipakai polisi Indonesia, kira-kira cocok enggak ya?

Source : Rideapart.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular