MOTOR Plus-Online.com - Motor yang sudah tidak lagi diproduksi bukan berarti harganya turun.
Motor-motor bisa jadi malah jadi buruan para kolektor.
Apalagi masih banyak para penggemar motor klasik yang mengincar kelakaannya.
Hal tersebut yang membuat harga motor tersebut melambung tinggi.
Seperti yang terjadi pada Yamaha 125Z.
Motor bebek 2-tak diproduksi di Malaysia sejak 1998 dan diimpor APM Yamaha di Indonesia saat itu sekitar tahun 2005.
Kini Yamaha 125Z sudah tidak diproduksi lagi.
Sejak tahun lalu, harga Yamaha 125Z melambung drastis.
Baca Juga: Geger, Harga Motor Bebek 2-Tak Yamaha 125Z Paling Murah Rp 80 Jutaan
Baca Juga: Kaget, Motor Bebek 2-Tak Yamaha Hasil Restorasi Ini Dijual Rp 300 Jutaan!
Tembus hingga ratusan juta untuk unit istimewa.
Harga tersebut tergantung dari part motor yang masih orisinil atau tanpa modifikasi.
Terlebih lagi motor masih dalam kondisi layak jalan dengan angka odometer yang masih rendah.
Mengutip dari Gridoto, Andi Yusuf, pemilik Yamaha 125Z kelir kuning sempat ditawar Rp 90 juta.
Motor Andi sendiri terbilang rapi dan sudah upgrade beberapa bagian, misalnya pakai pelek palang original 125ZR.
Baca Juga: Motor Baru 2-Tak Dijual Lagi Limited Edition Buruan Sikat Sebelum Kehabisan
Kemudian suspensi belakang sudah pakai Ohlins.
Sektor mesin sudah porting-polish, karburator RX-King dan knalpot YY Pang.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR