MOTOR Plus-Online.com - World Class Auto Show Series, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 telah resmi dibuka.
Pembukaan dilakukan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto di Nusantara Hall, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Kabupaten Tangerang.
Selain itu Menko Bidang Perekonomian juga didampingi oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.
Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah RI.
Menurutnya dengan dukungan penuh dan berbagai kebijakan GIIAS dapat kembali terlaksana.
“GIIAS akan menjadi simbol semangat industri otomotif Indonesia dalam mengatasi pandemi," ucap Nangoi.
"Sebuah tonggak positif bagi pertumbuhan industri otomotif bangsa Indonesia, GIIAS merupakan kebanggaan bangsa dan mencerminkan upaya GAIKINDO untuk terus mendorong kemajuan industri otomotif Indonesia,” sambungnya.
Pada kesempatan itu, Nangoi juga menyampaikan berbagai pencapaian yang dicatat Industri otomotif Indonesia, meski dalam masa pandemi akibat Covid-19.
Baca Juga: Motor Sport Baru Honda Siap Meluncur di GIIAS 2021, Nih Bocorannya
Baca Juga: Hore Anak Dibawah 12 Tahun Boleh Datang ke GIIAS 2021, Begini Persyaratannya
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR