Bikin Terharu, Murid Valentino Rossi Dedikasikan Kemenangan MotoGP Valencia 2021

Reyhan Firdaus - Minggu, 14 November 2021 | 21:42 WIB
twitter.com/PeccoBagnaia
Francesco Bagnaia di depan gurunya yaitu Valentino Rossi

MOTOR Plus-online.com - MotoGP Valencia 2021 (14/11) jadi balapan terakhir Valentino Rossi.

Pembalap Petronas Yamaha SRT ini resmi pensiun, dan MotoGP 2021 jadi musim terakhirnya.

Membuat para penggemar balap jadi terharu, karena Valentino Rossi sudah balapan selama 25 tahun sejak tahun 1996.

Makanya para pembalap MotoGP semangat, untuk balapan terakhir bersama The Doctor.

Baca Juga: MotoGP 2021 Selesai, Valentino Rossi Pensiun Ini Pencapaian Terbaiknya

Baca Juga: Pelukan Hangat Pembalap Serta Sorak Penonton, Tutup Karir Valentino Rossi

Mulai dari Fabio Quartararo sampai Jorge Martin, memberikan penghargaan buat Valentino Rossi usai balapan.

Alex Rins dari tim Ecstar Suzuki, juga menghampiri Valentino Rossi saat masuk parc femme.

Namun paling mengharukan, tentunya dari para murid Valentino Rossi di VR46 Riders Academy.

Seperti Franco Morbidelli, yang finish posisi ke-11 di belakang Valentino Rossi.

Pembalap Monster Energy Yamaha ini, jadi pembalap pertama yang direkrut oleh Valentino Rossi untuk VR46 Academy.

Maklum saja, ayah Franco yaitu Livio Morbidelli merupakan teman Graziano Rossi, ayah Valentino Rossi.

Juara dunia Moto2 2017 ini, jadi salah satu pembalap penerus Valentino Rossi di MotoGP.

Instagram/vr46ridersacademyofficial
Pembalap akademi VR46 pakai helm spesial tribut perpisahan kepada sang guru, Valentino Rossi di MotoGP Valencia 2021.

Selanjutnya adalah Luca Marini, pembalap Sky VR46 Avintia yang juga adik tiri Valentino Rossi.

Runner-up Moto2 2020 ini sampai pakai helm motif keramat Valentino Rossi, yaitu Five Continents.

Motif ini dipakai Valentino Rossi, yang kembali juara dunia MotoGP di tahun 2008.

Baca Juga: Ada Helm Merek Indonesia Cat Valentino Rossi di MotoGP Valencia 2021, Ini Alasannya

Namun yang paling disorot, jelas Francesco Bagnaia yang jadi juara MotoGP Valencia 2021.

Pembalap tim Lenovo Ducati ini mendedikasikan kemenangannya, buat sang guru yang membimbingnya sejak tahun 2014.

"Senang Ducati bisa podium 1-3, dan saya mendedikasikan kemenangan ini buat Vale, Grazie Vale," ucap Francesco Bagnaia.

Sama seperti rekan-rekannya di VR46 Riders Academy, Pecco Bagnaia juga pakai helm motif Valentino Rossi yaitu Che Spettacolo di tahun 2004.

 

Simak video Francesco Bagnaia memberi hormat pada Valentino Rossi DI SINI.

Source : Twitter.com/MotoGP
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular