Kawasaki Bakal Rilis Motor Listrik di Tahun 2022, Beneran Nih?

Yuka Samudera - Rabu, 1 Desember 2021 | 10:00 WIB
Kawasaki
Ilustrasi. Heboh Kawasaki bakal rilis motor listrik di tahun 2022, beneran gak nih?

MOTOR Plus-Online.com - Heboh Kawasaki bakal rilis motor listrik di tahun 2022, beneran gak nih?

Kawasaki dikabarkan akan siap memproduksi motor listrik dan motor hybrid pada tahun-tahun mendatang.

Rumornya, Kawasaki siap merilis tiga motor listrik atau hybrid di tahun 2022 brother!

Saat bulan Oktober 2021, Kawasaki mengumumkan rencananya untuk mengubah motornya menjadi motor listrik/hibrida pada tahun 2035.

Kawasaki juga berencana akan meluncurkan 10 model motor listrik dan motor hybrid di tahun 2025.

Nah pada saat konferensi pers di EICMA 2021, Presiden Kawasaki Motors Hiroshi Ito mengumumkan kabar soal motor listrik Kawasaki ini.

Ia mengungkap jika Kawasaki akan memperkenalkan tiga model motor listrik/hibrida baru sebelum akhir tahun 2022.

Kawasaki sendiri diketahui memiliki beberapa proyek soal motor listrik atau motor hybrid ini.

Kawasaki
Motor listrik Kawasaki sedang dipersiapkan.

Baca Juga: Siap-siap Pelat Nomor Kendaraan Listrik Bakal Ada 5 Jenis, Ini Perbedaanya

Yang terbaru adalah proyek EV Endeavour yang dimulai sejak Juni 2020.

Kawasaki menggunakan Ninja 400 atau Ninja 250 menjadi model percobaan proyek tersebut.

Alhasil Kawasaki pun mengajukan paten soal teknologi hybrid-listrik berkat proyek tersebut.

Meskipun prototipe listrik dan hibrida-listrik telah menjadi berita utama dalam beberapa tahun terakhir, Kawasaki masih mengerjakan pabrik bertenaga hidrogen.

Perusahaan sebelumnya mengajukan paten untuk mesin H2 injeksi ganda pada Maret 2020.

Rushlane.com
Kawasaki Ninja 400 dengan mesin listrik hybrid.

Proyek itu akan berguna sebagai dasar untuk pembangkit listrik berbasis hidrogen di masa depan.

Team Green dari Kawasaki akan terus mengembangkan injeksi langsung di mesin H2 injeksi ganda dengan tujuan mengadaptasi teknologi ke versi berbahan bakar hidrogen.

Dengan memasangkan injeksi langsung dengan supercharger H2, Kawaski percaya bahwa ia dapat mencapai tujuan nol-emisi sambil melampaui angka daya saat ini.

Baca Juga: Asyik, Pengguna Gojek Bisa Pilih GoRide Naik Motor Listrik di Jakarta

Tentunya brother harus menunggu Kawasaki untuk secara resmi mengungkap ketiga model baru itu pada 2022 nanti.

Apalagi lawannya sendiri seperti Honda dan Yamaha pun juga sudah mulai tergerak dalam proyek motor listrik.

Wah kira-kira bakal seperti apa ya motor listrik Kawasaki ini?

 

Source : Rideapart.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular