Wilayah Puncak Bogor Berlakukan Ganjil Genap Selama Libur Nataru, Bikers Cek Nih Titik Pemeriksaannya

Fadhliansyah - Selasa, 7 Desember 2021 | 13:15 WIB
Kompas.com
Ilustrasi Ganjil Genap kendaraan. Wilayah Puncak Bogor Terapkan Ganjil Genap Selama Libur Nataru, Bikers Cek Nih Titik Pemeriksaannya

“Pengecualian untuk Damkar, ambulans atau mobil jenazah, tenaga medis, kendaraan dinas TNI/Polri, angkutan umum, angkutan online, angkutan logistik/sembako, dan kondisi darurat lainnya,” kata AKP Dicky Anggi Pranata.

Seperti yang brother ketahui, pemerintah memutuskan menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 di seluruh wilayah Indonesia pada masa libur Nataru.

Kebijakan ini dilakukan untuk mencegah meluasnya penyebaran Covid-19 pada libur Nataru, khususnya mulai 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.

Selain menerapkan PPKM level 3 se-Indonesia, upaya lain yang dilakukan pemerintah adalah menerapkan kebijakan ganjil-genap di sejumlah ruas jalan tol.

Berikut ini lokasi check point ganjil genap di Kawasan Puncak:

- Pos check point Cibanon

- Pos check point Gate Tol Ciawi

- Pos check point penutupan arus bendungan

- Pos check point Simpang Gadog

- Pos check point Rainbow Hills

- Pos check point Pasir Angin

Baca Juga: Uji Coba Ganjil Genap Kendaraan, Catat 6 Titik Pemeriksaan Di Depok

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular