Modal Uang Recehan Rp 2 Ribuan Bapak Ini Beli Yamaha XMAX Cash, Begini Ceritanya

Galih Setiadi - Rabu, 8 Desember 2021 | 12:15 WIB
Yamaha DDS 3
Gokil, beli motor baru Yamaha XMAX modal uang kertas receh Rp 2 ribu dan uang ini.

MOTOR Plus-online.com - Gokil, modal uang kertas receh Rp 2 ribu dan uang ini bisa beli motor baru Yamaha XMAX cash alias tunai!

Yup, cerita yang satu ini bisa jadi semangat brother menabung untuk beli motor baru, gak selalu pakai uang kertas Rp 100 ribu.

Atau mungkin selain uang kertas Rp 100 ribu, modal transfer sesuai harga motor baru yang dibeli.

Faktanya, ada yang beli motor baru Yamaha XMAX pakai uang kertas receh Rp 2 ribu dan lainnya.

Hal itu dilakukan seorang pedagang bumbon, atau bumbu-bumbu dapur di Pasar Sragen, Jawa Tengah, Siswanto.

Warga dari Kecamatan Sragen Kota ini akhirnya mampu mewujudkan impiannya untuk memiliki motor matic bongsor Yamaha XMAX.

Dia membelinya secara tunai dengan uang pecahan yang ditabungnya selama tiga tahun.

Selain uang kertas Rp 2 ribu, ada beberapa pecahan uang lainnya yang dipakai Siswanto.

Baca Juga: Langsung Tajir Duit Kertas Rp 2 Ribu Dihargai Rp 450 Juta Begini Cara Tukarnya Agar Cepat Cair Tanpa Perantara

Baca Juga: Anda Langsung Tajir Jika Punya Uang Kertas Ini Dihargai Rp 1,5 Milyar Cepat Tukarkan Mumpung Lagi Dicari

"Untuk mewujudkan impian saya ini, saya rela menabung selama tiga tahun. Setiap hari saya menyisihkan hasil jualan saya, kadang Rp. 5.000,- atau Rp. 10.000,- atau bahkan pernah juga sebesar Rp. 2.000,- per hari," ujarnya.

Dan dari hasil tabungannya selama 3 tahun tersebut, akhirnya Siswanto mampu mewujudkan impiannya membeli XMAX secara tunai dengan uang kertas pecahan.

"Dari awal Yamaha mengeluarkan produk ini saya langsung tertarik, tetapi kan karena saya sadar belum memiliki uang sebanyak itu maka impian tersebut saya pendam." ujarnya.

"Karena itu untuk mewujudkan impian tersebut, saya harus menabung. Setiap hari saya harus menyisihkan hasil dari jualan saya untuk ditabung. Berapapun jumlahnya, tetapi saya sudah bertekad untuk menabung setiap hari," papar Siswanto.

Yamaha DDS 3
Karyawan menghitung uang kertas Rp 2 ribu dari pembeli Yamaha XMAX.

Baca Juga: Mendadak Kaya Kalau Punya 3 Uang Kertas Ini, Kolektor Berani Tawar Harga Tinggi

Ternyata, pembelian motor baru dengan beberapa uang kertas tersebut baru pertama kali di Kondang Motor Sukoharjo.

Seperti yang disampaikan Kepala Cabang Kondang Motor Sukoharjo, Novita Ika Hayuningtyas.

"Nah, apa yang dilakukan oleh bapak Siswanto ini bagi kami pengalaman baru." tutur Novita.

"Bagaimana kami harus menghitung uang yang nilainya sebesar Rp. 60 jutaan secara tunai dengan berbagai pecahan yang menghabiskan waktu hingga 3,5 jam," lanjutnya.

Baca Juga: Siapa Punya Uang Kertas Rp 5 Ribu Keluaran 2016 Akan Dibayar Rp 30 Juta Sedang Dicari untuk Dibeli Cepat Jual

Dari hasil perhitungannya, terdapat pecahan uang Rp 100 ribuan, Rp 20 ribuan, Rp 10 ribuan pecahan Rp 5 ribuan hingga pecahan Rp 2 ribuan.

"Total jumlah uang yang kami terima dengan pecahan Rp. 2.000 mencapai angka yang sangat besar, Rp 20 jutaan." ungkapnya.

"Ini membuktikan bahwa pak Siswanto demikian tekun dalam menabung," jelas Novita.

Bisa jadi pembelajaran buat bikers nih, giat menabung bisa mewujudkan mimpi beli motor baru cash alias tunai.

Yamaha DDS 3
Kisah pembeli Yamaha XMAX dengan uang kertas Rp 2 ribu, Siswanto bisa jadi pembelajaran buat bikers.

Source : Yamaha DDS 3 Jawa Tengah
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular