MOTOR Plus-Online.com - Bisa tidur nyenyak setelah sudah tau asal usul nama baut di Indonesia.
Para pecinta motor pasti sudah enggak asing sama baut di motor.
Tapi tau gak nih asal usul nama baut?
Ternyata nama baut merupakan serapan dari dua bahasa loh.
Bahasa pertama dari bahasa Inggris yaitu bolt.
Selanjutnya, dari bahasa Belanda yakni bout.
Akhirnya memang kedua istilah ini diserap menjadi bahasa Indonesia baku sehingga dari bolt dan bout ini menjadi baut!
Banyak juga orang Indonesia yang sulit membedakan antara baut dan sekrup.
Baca Juga: Akhirnya Tambah Paham, Ini Perbedaan Baut Drat Kasar Dan Halus
Kalau yang dipasang di body motor, itu sebetulnya sekrup.
Beda baut dan sekrup, jangan sampai salah sebut!
Perbedaannya bisa diiliat dari kepala antara baut dan sekrup, umumnya baut tidak menggunakan obeng melainkan kunci, sedangkan sekrup menggunakan driver berupa obeng.
Patokan lain untuk membedakan keduanya adalah penggunaan mur (nut), baut biasanya dilengkapi dengan mur sedangkan sekrup tidak.
Baur dan mur merupakan satu perangkat yang tidak bisa dilepaskan atau dipakai secara terpisah.
Baut berbentuk panjang seperti tabung dengan bagian kepala melebar dan batang panjang berulir.
Jika dimasukkan ke dalam lubang tertentu maka tidak akan bisa merekat kuat dan menjadi longgar serta mudah lepas.
Baca Juga: Pasang Baut Probolt Bikin Vespa Matic Tambah Manis, Harga Cuma Segini
Oleh karena itulah dibutuhkan mur yang memiliki lubang pada bagian tengah, berfungsi untuk menguatkan serta mengunci baut.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR