Ciri Botol Oli Palsu Bisa Dicek Dari Kemasan, Bikers Musti Tahu Nih Biar Gak Kegocek

Yuka Samudera - Rabu, 15 Desember 2021 | 17:45 WIB
Dok. MOTOR Plus
Ilustrasi oli motor. Ciri botol oli palsu ternyata bisa dicek dari kemasan, bikers musti tahu nih biar gak bakal kegocek.

MOTOR Plus-Online.com - Ciri botol oli palsu ternyata bisa dicek dari kemasan, bikers musti tahu nih biar gak bakal kegocek.

Belum lama ini heboh soal penggerebekan gudang oli palsu yang berlokasi di Kampung Cilongok, Kabupaten Tangerang.

Gak tanggung-tanggung, hampir ribuan botol oli palsu berhasil diciduk polisi di gudang tersebut.

Kasus yang viral ini bisa saja membuat para bikers jadi khawatir, gimana kalau ternyata sempat gak sengaja beli oli palsu buat motor miliknya.

Nah maka dari itu, bikers atau brother musti tahu nih ciri kemasan botol oli palsu yang beredar.

Ternyata cukup mudah kok untuk mendeteksi oli palsu.

Oli palsu bisa dilihat dari kemasannya dan bisa dilihat secara awam.

Pada leher kemasan oli yang biasanya berbentuk botol ada cirinya.

TribunJakarta.com/Istimewa
Gudang oli palsu berhasil digerebek polisi.

Baca Juga: Cerita Oli Motor Yamaha NMAX Beli di Toko Online Ketahuan Dianggap Palsu, Harga Belinya Cuma Segini

"Di leher kemasan oli atau pelumas itu biasanya ada segel tutup oli," buka Dendy Suhadinata dari Captain Cheaper yang jual pelumas secara online.

"Kalau oli palsu biasanya pakai botol oli bekas, tapi mereka enggak bisa bikin segelnya," tambahnya.

Nah biasanya, segel yang ada di leher botol oli palsu lebih rapat.

"Produsen oli palsu itu cuma pakai lem sebagai segelnya," kata Dendy.

"Makanya segel botol oli palsu itu biasanya lebih rapat karena cuma pakai lem dan dipress saja," pungkasnya.

Selain itu, biasanya pabrikan punya marking atau tanda khusus pada oli buatannya.

Gridoto.com
Ciri oli Palsu bisa dideteksi dari segel di kemasannya

Misalkan untuk oli keluaran Shell yang memberikan barcode untuk menandakan keaslian oli.

Barcode ini berguna untuk menunjukan keaslian oli tersebut brother.

Baca Juga: Ramai Kasus Oli Palsu, Bikers Harus Tahu Nih Jenis-jenis Oli Yang Beredar Di Bengkel Motor

Alhasil enggak akan mungkin bisa ditiru oleh pemalsu.

Produsen oli yang sering dipalsukan biasanya telah memberikan penjelasan detail tentang kemasan oli asli dan palsu.

Tinggal searching untuk mengetahui oli merek tertentu cara menentukan ciri keasliannya.

Nah sekarang semoga brother bisa lebih tahu dan teliti ya, jangan sampai membeli atau memakai oli palsu.

 

Source : Motorplus-online.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular