MOTOR Plus-Online.com - Yamaha telah merilis All New R15 Connected dan Yamaha All New R15M Connected-ABS pada Rabu (1/12/2021).
Model ini yang mengusung konsep Racing DNA ini diperkenalkan langsung oleh Minoru Morimoto, President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Yamaha pun sadar bahwa line up R Series di Indonesia sudah memiliki banyak penggemar yang loyal seperti dari kalangan komunitas bikers.
Untuk mengobati rasa penasaran para pecinta motor sport Yamaha, diadakan beberapa aktifitas yang melibatkan para bikers dari komunitas.
Salah satunya seperti yang dilakukan Yamaha Jabodetabek dengan menggelar acara Yamaha City Ride 2021, Sabtu (18/12) lalu.
Dimana kegiatan ini sekaligus sebagai upaya untuk mempererat silaturahmi dengan komunitas, setelah lebih dua tahun tidak ada aktifitas bersama karena dampak pandemi.
“Acara city touring ini kami gelar, selain untuk mengobati rasa rindu riding bersama, juga untuk memperkenalkan secara lebih dekat Yamaha All New R15M Connected-ABS kepada para komunitas," ujar Frengky Rusli selaku Koordinator Chief Yamaha Jabodetabek.
"Dalam acara ini peserta dapat berkesempatan untuk menjajal performa dari Yamaha All New R15M Connected-ABS. Semoga produk baru Yamaha ini bisa memenuhi kebutuhan konsumen akan motor sport di kelas 150cc” sambungnya.
Baca Juga: 106 Starter Geber R15 Dan R25 Selama 2 Jam Di Yamaha Endurance Festival 2021
Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat, rangkaian acara Yamaha City Ride 2021 yang berlangsung sejak pagi hari ini melibatkan puluhan bikers dari wilayah Jabodetabek.
Diawali dengan berkumpul di Yamaha Flagship Shop (FSS) Jakarta, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Setelah riding konvoi dengan tertib, mereka tiba di Sallo Resto dibilangan Tebet, Jakarta Selatan untuk mengikuti acara Soft Launching Yamaha All New R15M Connected-ABS.
Disini, para bikers bisa melihat langsung dan mendapatkan informasi lebih banyak lagi seputar Yamaha All New R15M Connected-ABS.
Selain itu, juga menikmati hiburan dari DJ performance, Photoshoot Session serta makan siang bersama.
Disampaikan kepada peserta bahwa generasi terbaru R15 ini memiliki dua varian, yaitu All New R15M Connected-ABS dan All New R15 Connected Standard.
Memiliki desain generasi terbaru R-Series dengan R-DNA yang memadukan karakter line up motor Yamaha berkapasitas besar.
Tampilan barunya terlihat dari M-Shaped Intake Duct yang merupakan saluran udara berbentuk M diadopsi dari gaya YZR-M1.
Baca Juga: Pembalap Yamaha Racing Indonesia Uji Kemampuan All New R15 Connected di Sirkuit Sentul
Dilengkapi satu lampu utama dengan projector LED dan ditambah lagi dengan Twin Eyes LED Position Light terinspirasi dari YZF-R1 dan YZF-R7 yang makin menguatkan visualisasi gagah serta agresifnya wajah motor ini.
Dibangun dengan tema “Connected” yang diekspresikan melalui slogan “Connect with The R Spirit”, menjadi pondasi yang mendasari tiga pilar utamanya, yaitu Connected with Emotion, Connected with Motorcycle dan Connected with R-Riders.
All New R15 Connected dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan produk terkini berteknologi teratas yang dilengkapi fitur-fitur modern berkelas.
Dua varian yang dihadirkan dengan berbagai teknologi yang diadopsi dari motorsport Yamaha yang mendapatkan kemenangan di ajang MotoGP dan WSBK, yaitu YZR-M1 dan YZF-R1.
All New R15M Connected-ABS terdiri dari pilihan warna Icon Performance dan Yamaha World Grand Prix 60th Anniversary livery.
Sedangkan All New R15 Connected memiliki warna Icon Blue dan Tech Black.
Yamaha menawarkan fitur yang lebih lengkap Yamaha menawarkan dengan harga yang terjangkau, All New R15M Connected-ABS dipasarkan dengan harga Rp 43.500.000 dan All New R15 Connected seharga Rp 38.900.000 (OTR Jakarta).
Baca Juga: Beli Yamaha R15 VVA 155 Nikmati Sensasi Riding Bareng Angela Lorenza
Sedangkan All New R15M Connected-ABS edisi terbatas World Grand Prix 60th Anniversary livery dibanderol Rp 44.100.000 (OTR Jakarta).
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR