MOTOR Plus-online.com - Pemotor yang ditabrak di Nagreg dilempar ke sungai, pelaku tabrak lari sadis akhirnya diringkus polisi.
Kasus kecelakaan mengenaskan terjadi di Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (2/12/2021).
Kecelakaan ini melibatkan Isuzu Panter dengan pemotor yang merupakan pasangan kekasih.
Dikutip dari Tribunnews.com, pasangan kekasih ini diketahui bernama Handi Saputra (17) dan Salsabila (14).
Kedua pasangan kekasih ini akhirnya meninggal dunia diceburkan ke sungai setelah ditabrak pelaku.
Setelah kecelakaan, kedua korban dibawa pelaku menggunakan Isuzu Panther dengan alasan akan ke rumah sakit.
Tapi setelah ditelusuri, korban tidak ditemukan di rumah sakit manapun.
Selang beberapa hari, jasad korban ditemukan di dua tempat berbeda pada Sabtu (11/12/2021).
Baca Juga: Breaking News, Polisi Berhasil Tangkap Pelaku Tabrak Lari Modifikator Motor di Nagreg
Jasad Handi Saputra ditemukan di Sungai Serayu, Kabupaten Banyumas.
Sedangkan Salsabila mengambang tak bernyawa di muara Sungai Serayu, Kabupaten Cilacap.
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan mengatakan, pihaknya sudah memeriksa saksi terkait penemuan mayat dari insiden ini.
"Saksi-saksi sudah diperiksa. Ada sembilan orang yang diperiksa," katanya, Selasa (21/12/2021).
Berdasarkan keterangan salah seorang saksi berinisial SI (25), terdapat tiga orang dalam mobil penabrak.
Ia menyebutkan mobil penabrak adalah Isuzu Panther berwarna hitam dengan pelat nomor B 300 Q.
Selain itu, seluruh kaca mobil dibalut film berkelir gelap.
"Pas saya menolong korban saya tidak melihat kondisi mobilnya, namun dalam video yang beredar terlihat ada tanda goresan di samping bumper kanan dan pintu samping depan," ujarnya dikutip dari Tribunjabar.id, Senin (20/12/2021).
Baca Juga: Handi Saputra Korban Tabrak Lari Di Nagreg Belajar Modifikasi Motor Dari Sang Kakak
Dia mengatakan, usai kecelakaan mobil tersebut membawa korban ke arah Jawa Tengah.
Ketiga sosok pengguna Isuzu Panther tersebut kini menjadi buron.
Foto dua pelaku yang masing-masing menggunakan baju hitam dan putih sempat tersebar di media sosial.
Ditangkapnya pelaku penabrakan tersebut membuat keluarga merasa lega.
Baca Juga: Terungkap, Ciri 3 Pelaku Tabrak Lari Modifikator Motor di Nagreg Hingga Korban Dibuang ke Sungai
Dilansir dari Tribunjabar.id, Entes Hidayatullah, ayahanda Handi mengatakan, pihaknya menunggu kasus ini bergulir di jalur hukum.
Ia berharap pelaku penabrak anak kesayangannya itu dihukum seberat-beratnya.
"Sekarang tinggal proses hukum, biar dia dihukum seberat-beratnya," ucapnya.
Artikel ini sudah tayang di Tribun Jabar berjudul: polisi-bandung-cari-penabrak-handi-salsabila-yang-buang-jasad-korban-di-banyumas-periksa-9-saksi
Artikel ini sudah tayang di Tribunnews.com berjudul: update-kasus-sejoli-ditabrak-mobil-di-nagreg-9-saksi-diperiksa-hingga-ciri-ciri-mobil-penabrak?page=all
Artikel ini sudah tayang di Tribun Jabar berjudul: breaking-news-penabrak-dua-sejoli-di-nagreg-yang-dibuang-di-banyumas-ditangkap-keluarga-kini-lega
Source | : | Tribunnews.com,Tribun Jabar |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR