Saldo Rekening Langsung Gendut, Pemerintah Akan Cairkan Bantuan Uang Tunai Tahun 2022

Ahmad Ridho - Sabtu, 25 Desember 2021 | 12:32 WIB
Tribunnews.com
Jangan lupa cek nama Anda, pemerintah akan salurkan bantuan uang tunai tahun 2022 mendatang.

MOTOR Plus-online.com - Jangan lupa cek nama Anda, pemerintah akan salurkan bantuan uang tunai tahun 2022 mendatang.

Silahkan ke ATM untuk mengecek saldo rekening masing-masing saat sudah ditransfer pemerintah.

Tahun depan pemerintah masih akan menyalurkan beberapa bantuan.

Untuk yang belum kebagian bisa dicek namanya masing-masing apakah dapat.

Beberapa bansos bakal tetap cair di tahun depan untuk mengisi dompet para penerimanya.

Hal ini dikarenakan pemerintah ingin memberikan bantuan untuk rakyat miskin dan rentan.

Pemerintah memang memberikan bantuan ini sudah sejak setahun belakangan untuk membantu perekonomian masyarakat terutama yang terkena imbas dari pandemi.

Bantuan yang diberikan pun merata mulai dari rakyat yang membutuhkan hingga bagi para pekerja dan juga anak sekolah.

Baca Juga: Jangan Khawatir 3 Bantuan Pemerintah Bakal Cair di Tahun 2022, Modal NIK KTP dan Data Diri

 Baca Juga: Libur Akhir Tahun Makin Nyaman, Bantuan Rp 1 Juta Ditransfer Bagi Nasabah Mandiri, BRI, BNI, dan BTN

Meskipun ada beberapa yang diberhentikan, namun dua bansos ini bakal tetap cair di tahun 2022.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Sosial (Kemensos) Hasim mengatakan, pemerintah masih akan memberikan bantuan sosial pada 2022.

Ia menyebutkan, bansos ini bagian perlindungan sosial bagi masyarakat miskin dan rentan.

“Iya, masih akan memberikan bantuan sosial sebagai bagian dari program perlindungan sosial bagi warga miskin dan rentan,” kata Hasim saat dihubungi Kompas.com, Kamis (2/12/2021).

Bantuan-bantuan yang diberikan akan menyasar fakir miskin dan/atau warga yang mengalami kerentanan sosial seperti disabilitas, terlantar, tuna sosial, terdampak bencana, terpencil, dan korban tindak kekerasan.

Program bantuan yang diberikan terutama program bantuan sosial dalam rangka pemulihan ekonomi nasional.

Bantuan-bantuan itu di anataranya Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

PKH dan BPNT 2021

Baca Juga: Tahun 2022 Siap-siap Masih Ada Bantuan Uang Jutaan Rupiah Disalurkan, Lekas Dicek Nama Anda 

Melansir Kontan, besaran bantuan PKH yang diberikan tahun 2021 bergantung jumlah anggota keluarga penerima manfaat (KPM).

Keluarga dengan ibu hamil dan anak usia dini akan mendapatkan Rp 3 juta. Sementara, untuk keluarga yang mempunyai anak di bangku SD mendapat bantuan sebesar Rp 900.000, SMP Rp 1,5 juta, dan SMA Rp 2 juta.

Adapun keluarga yang mempunyai anggota disabilitas atau lansia mendapatkan Rp 2,4 juta.

Besaran bantuan BPNT sebesar Rp 200.000 per bulan. Penyaluran BPNT dan PKH dilakukan lewat Himpunan Bank Negara (Himbara) seperti BRI, BTN, BNI, dan Bank Mandiri.

Cek penerima bantuan sosial

Pengecekan status penerima bantuan melalui laman Kemensos bisa dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

Baca Juga: Ketik Nomor HP di Link Ini Uang Rp 1 Juta Bantuan Ditransfer dari Pemerintah Cair Sebelum Tahun Baru 2022

- Akses laman http://cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal

- Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP

- Ketikkan delapan huruf kode captcha

- Klik tombol “Cari Data”

- Laman akan otomatis mencari data dari informasi yang dimasukkan, terdiri dari nama penerima manfaat dan jenis bantuan yang diperoleh.

 

 

Artikel ini sudah tayang di Fame.grid.id berjudul: wow-siap-siap-rekening-menggendut-deretan-bansos-ini-bakal-tetap-dicairkan-pada-tahun-2022-segera-cek-penerimanya-disini?page=3

 

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular