MOTOR Plus-online.com - Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) siapkan paket wisata plus nonton MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.
Kemenparekraf mempersiapkan sejumlah hal agar kawasan tiga Gili, yaitu Gili Trawangan, Meno, dan Air (Gili Tramena) ramai dikunjungi wisatawan saat gelaran MotoGP Indonesia 2022, Maret mendatang.
Menparekraf Sandiaga Uno mengaku, kunjungan wisawatan ke Gili Tramena masih rendah saat gelaran WBSK Indonesia 2021 pada 19 dan 20 November lalu.
Menurut Sandiaga Uno, Gili Tramena memiliki karakteristik mirip Pulau Bali, yakni sangat populer di kalangan wisatawan mancanegara yang mencari kegiatan berkaitan wisata bahari.
Itulah mengapa, situasi pandemi memberikan dampak yang sangat besar terhadap kawasan tersebut.
"Kami tertantang karena pas World Superbike kami melihat fasilitas yang sudah siap di Gili Tramena belum tersentuh," kata Sandiaga Uno.
"Oleh karena itu, di MotoGP nanti, karena kami juga ditunjuk sebagai pimpinan dari penyiapan MotoGP, bagaimana ada kesiapan akomodasi yang terinterkoneksi dengan Mandalika, di Gili Tramena," sambungnya.
Hal ini disampaikan oleh Sandiaga saat Jumpa Pers Akhir Tahun 2021 di Gedung Sapta Pesona, Kemenparekraf, Jakarta, Senin (27/12/2021).
Baca Juga: Mantan Panglima TNI Beri Tiket Masuk ke Warga Yang Nonton Dari Bukit Saat MotoGP Indonesia 2022
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR