MOTOR Plus-online.com - Video detik-detik rekonstruksi tiga oknum TNI tersangka kecelakaan Nagreg penabrak Handi dan Salsabila.
Rekonstruksi kasus kecelakaan di Nagreg, Jawa Barat yang melibatkan 3 oknum anggota TNI digelar pada hari ini, Senin (3/1/2022).
Dalam rekonstruksi itu, para tersangka melakukan reka adegan saat mengevakuasi korban dan membawa dua sejoli tersebut kabur.
Dikutip dari TribunJabar.id, rekonstruksi tersebut berlangsung cukup cepat, hanya sekitar 10 menit.
Ketiga pelaku oknum TNI, yakni Kolonel Infanteri Priyanto, Kopda Andreas Dwi Atmoko, dan Koptu A Sholeh.
Ketiganya hadir di TKP yakni di Jalan Raya Bandung-Garut, tepatnya di Desa Ciaro, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Senin (3/11/2021).
Mereka mengikuti setiap arahan petugas yang menjalani rekonstruksi.
Dalam rekonstruksi tersebut, adegan pertama yang diperagakan adalah kala Salsabila berada di kolong mobil hitam milik pelaku.
Baca Juga: Update Kasus Tabrak Lari Di Nagreg, 3 Pelaku Oknum TNI Jalani Rekonstruksi Kejadian
Baca Juga: Masuk ke Dalam Kamar Korban Kecelakaan Nagreg, Dedi Mulyadi Merinding Lihat Tulisan Bermotif Darah
Sementara itu, korban Handi ada di samping mobil.
Dalam adegan tersebut, ditunjukkan saat pelaku turun dari mobil.
Kemudian pelaku dan satu saksi mengevakuasi korban ke pinggir jalan.
Dilanjutkan adegan ketiga, saat korban Salsabila ditarik dari kolong mobil, lalu dibawa ke pinggir jalan kemudian disimpan di dekat korban Handi.
Lalu tersangka 1 dan 2 selanjutnya membawa korban Salsabila ke mobil dan dimasukkan ke jok tengah mobil.
Korban Handi selanjutnya diangkat dan dibawa tersangka bersama saksi ke bagasi mobil.
Adegan terakhir, yakni kala para pelaku pergi dan membawa kabur kedua korban.
Seusai menjalani adegan rekonstruksi, para tersangka ini kemudian kembali ke mobil digiring oleh petugas.
Puluhan anggota polisi militer tampak mengawal ketat proses rekontruksi itu.
Rekonstruksi dipimpin oleh penyidik TNI AD, penyidik Mabes TNI dan Oditur Militer Mabes TNI.
Rekontruksi ini juga akan digelar di dua lokasi berbeda.
Yakni lokasi pertama di di Nagreg dan lokasi kedua di Sungai Serayu, tempat pelaku membuang jasad korban.
Diketahui, kasus kecelakaan ini terjadi pada 8 Desember 2021 lalu.
Kedua korban, Salsabila dan Handi Saputra ditabrak saat sedang mengendarai sepeda motor.
Seusai terlibat kecelakaan, kedua korban bukannya dibawa ke rumah sakit, malah dibuang ke Banyumas dan Cilacap, Jawa Tengah.
Berikut VIDEO lengkapnya:
Baca Juga: Pelaku Tabrak Lari Di Nagreg Sudah Ditahan, Oknum TNI Ini Masuk Penjara Militer Tercanggih
Source | : | Tribun-Video,Youtube.com/tribunjabar video |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR