Sepeninggal Valentino Rossi, Jelang MotoGP Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika, Italia Bikin Rekor

Joni Lono Mulia - Kamis, 6 Januari 2022 | 18:55 WIB
Sepang Racing Team, Gresini Racing, VR46 Racing Team, Ducati Motor Holding Spa
Sepeninggal Valentino Rossi, jelang MotoGP Indonesia 2022, negara Italia sudah bikin rekor di musim ini

MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP 2022 Indonesia di sirkuit Mandalika, sepeninggal Valentino Rossi negara Italia makin banyak bikin rekor.

Siap gak siap fanatikan MotoGP harus terbiasa tanpa Valentino Rossi.

The Doctor julukan Valentino Rossi resmi pensiun dari karier profesional pembalap MotoGP tahun lalu.

Bikin kikuk lihat MotoGP 2022 tanpa kehadiran sosok Valentino Rossi.

Hal paling disatangkan, Valentino Rossi urung tampil di MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika.

Nah, jelang MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika Maret mendatang, ternyata ada hal menarik sepeninggal Valentino Rossi tahun ini.

Banyak fakta menarik dari negara Italia di pentas MotoGP 2022.

Meski sudah resmi satu pembalap besar Italia di MotoGP Valentino Rossi pensiun tahun lalu.

Toh, pensiunnya The Doctor tidak menghentikan Italia cetak rekor di MotoGP 2022.

Baca Juga: Bikin Geger, Bos Tim Satelit Yamaha Ngaku Nyesel Rekrut Valentino Rossi di MotoGP 2021

Kehilangan Valentino Rossi tapi muncul beberapa pembalap MotoGP Italia lainnya, sebut saja Marco Bezzecchi (VR46 Racing Team) dan Fabio di Giannantonio (Gresini Racing).

Tak hanya itu, ternyata banyak rekor baru dibukukan Italia jelang MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika.

Apa saja banyak rekor yang dibukukan Italia di MotoGP 2022, baca sampai selesai?

Pertama pembalap MotoGP paling gaek atau senior di MotoGP masih dipegang pembalap Italia.

Bila beberapa tahun terakhir selalu dipegang Valentino Rossi, maka MotoGP 2022 jadi milik pembalap MotoGP Andrea Dovizioso.

Yup, pembalap WithU Yamaha RNF MOtoGP Team Andrea Dovizioso menggantikan Valentino Rossi sebagai pembalap MotoGP paling tua atau senior di MotoGP 2022.

Andrea Dovizioso kelahiran 23 Maret 1986 dan musim depan genap berusia 36 tahun.

Pembalap MotoGP paling muda adalah pembalap MotoGP asal Spanyol, Raul Fernandez.

Pembalap Tech3 KTM Factory Racing Raul Fernandez lahir 23 Oktober 2000.

Baca Juga: Jelang Tes MotoGP Indonesia 2022, Andrea Dovizioso Dipercaya Kembangkan YZR-M1 2022

Kemudian, Andrea Dovizioso juga tak hanya memegang rekor sebagai pembalap paling senior di MotoGP 2022.

Andrea Dovizioso juga memegang nomor start paling kecil di musim depan.

Andrea Dovizioso bakal mengenakan nomor start 04.

Pembalap MotoGP Italia di musim depan juga tak hanya pegang rekor sebagai kontestan paling senior dan memakai nomor start paling kecil.

Pembalap MotoGP Italia juga memegang rekor sebagai pembalap MotoGP paling mungil dan jangkung sekaligus di musim 2022.

Adalah Enea Bastianini (Gresini Racing) tercatat sebagai pembalap paling mungil di MotoGP 2022 dengan postur 168 cm.

Enea Bastianini gak sendirian sih ada juga pembalap MotoGP dengan postur 168 cm, yaitu Jorge Martin (Pramac Racing).

Kemudian, pembalap MotoGP paling tinggi di musim 2022 juga mliik pembalap Italia.

Pembalap VR46 Racing Team Luca Marini menjadi pembalap MotoGP paling jangkung musim 2022.

Baca Juga: Sirkuit Mandalika Bayar Rp 143 Miliar ke Dorna Sports Untuk Gelar MotoGP Indonesia 2022

Luca Marini yang juga adik Valentino Rossi memilik postur 184 cm.

Hanya ada 3 pembalap MotoGP di musim 2022 yang memiliki postur di atas 180 cm.

Adalah Luca Marini (184 cm); Joan Mir (181 cm) dan Aleix Espargaro (180 cm).

Pembalap Italia juga jadi yang terbanyak di MotoGP 2022 untuk kategori Rookie of The Year.

Dari 5 pembalap debutan MotoGP atau Rookie of THe Year di musim 2022 ada 2 nama pembalap MotoGP dari Italia.

Mereka adalah Marco Bezzechhi dan Fabio di Giananntonio.

Tiga pembalap debutan lainnya atau Rookie of The Year MotoGP 2022 adalah Remy Gardner (Australia); Raul Fernandez (Spanyol) dan Darryn Binder (Afrika Selatan).

Lagi-lagi, Italia jadi yang terbanyak di MotoGP 2022 dengan kehadiran 8 motor MotoGP Ducati.

Motor MotoGP Ducati yang berasal dari Italia menjadi motor paling banyak diandalkan di MotoGP 2022.

Baca Juga: Jelang Tes MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Joan Mir Ingin Seperti Rossi di Yamaha

Belum lagi kalau ditotal dengan motor MotoGP Aprilia yang juga berasal dari Italia.

Alhasil, ada 10 motor MotoGP Italia yang mengaspal di musim 2022.

Jadi sepeninggal Valentino Rossi dari MotoGP tak membuat musim 2022 kehilangan greget.

Malah bikin penasaran seperti apa nih sepak terjang Italia di MotoGP 2022.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular