Video Rombongan Presiden Jokowi Mengalah Memberikan Kesempatan Ambulans Lewat Terlebih Dahulu, Patut Dicontoh

Indra GT - Jumat, 7 Januari 2022 | 06:47 WIB
Rombongan Presiden Jokowi memberikan jalan kepada ambulans untuk melintas terlebih dahulu di kawasan Grobogan

MOTOR Plus-online.com - Beredar video rombongan Presiden Jokowi mengalah memberikan kesempatan ambulans terlebih dahulu.

Kejadian itu berlangsung saat rombongan Presiden Jokowi melintas di Desa Mayahan, Kecamatan Tawangharjo, Grobogan.

Rombongan Presiden Jokowi memberikan jalan kepada ambulans untuk melintas terlebih dahulu.

Video aksi rombongan Presiden Jokowi itu terekam kamera oleh salah satu penumpang ambulans

Langsung saja video yang beredar tersebut menjadi viral di media sosial.

Saat itu rombongan Jokowi bertolak dari arah (barat) Purwodadi menuju SDN 3 Nglinduk, Kecamatan Gabus.

Ambulans itu melaju dari arah (Timur) RSUD Ki Ageng Selo Wirosari menuju RS Panti Rahayu 'Yakkum' Purwodadi.

Hal itu berdasarkan keterangan Septian, pengemudi ambulans tersebut. Perekam video itu adalah rekannya.

Baca Juga: Video Rombongan Presiden Jokowi Beri Jalan Buat Ambulans, Ini Daftar Kendaraan yang Menjadi Prioritas

Baca Juga: Komentar Bupati Grobogan Saat Ambulans Bikin Rombongan Presiden Jokowi Langsung Menepi

"Saya tidak menyangka. Awalnya saya berpikir mengalah dulu, namun pikiran saya ke pasien yang dalam kondisi gawat darurat," terang Septian.

Pada kejadian tersebut ambulans dapat melewati jalur yang ada rombongan Presiden Jokowi menuju rumah sakit unruk mengantarkan pasien.

Patut dicontoh nih, ketika melintas di jalan raya untuk memprioritaskan kendaraan yang memang harus diberi jalan terlebih dahulu.

Biar jelas silahkan tonton video di bawah ini ataku klik LINK INI ya bro. 

Penulis : Indra GT
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular