MOTOR Plus-online.com - Tawuran antar pelajar makan korban, driver ojek online (ojol) kena sabetan sajam di muka.
Aksi tawuran pelajar kembali terjadi pada hari Jumat (14/1/2022) kemarin, yang berlokasi di kawasan Pondok Labu, tepatnya di depan kampus Bina Sarana Informatika (BSI), Cilandak, Jakarta Selatan.
Menurut penjelasan warga bernama Iki, tawuran terjadi sekitar pukul 15.30 WIB.
Kedua kelompok pelajar yang terlibat tawuran itu pun terlihat menggunakan senjata tajam.
"Keduanya bertemu di depan kampus BSI. Dan terlibat tawuran. Pas banget habis ashar," ujar Iki saat dikonfirmasi, Jumat.
Tawuran dua kelompok pelajar itu sempat dibubarkan oleh warga dan sejumlah ojek online (ojol) yang ada di lokasi.
Satu pengendara ojol yang membantu melerai tawuran menjadi korban. Dia mengalami luka pada bagian wajah.
"Sempet dibubarin sama ojol tadi. Ada yang bawa senjata tajam juga. Satu ojol luka-luka," kata Iki.
Baca Juga: Update Kasus Driver Ojol di Bogor Dicuekin Saat Bikin Laporan, Oknum Polisi Kena Sanksi Mutasi
Iki menduga, luka yang dialami pengemudi ojol itu akibat terkena sabetan sajam yang dibawa salah satu dari kelompok pelajar itu.
Saat ini pengemudi ojol yang menjadi korban dibawa ke rumah sakit untuk mendapat penanganan medis. Sedangkan beberapa pelajar yang terlibat tawuran berhasil tangkap warga.
"Muka ojol itu berdarah katanya terkena sajam dan sudah dibawa ke rumah sakit. Tadi pelajar langsung pada ditangkap," tutup Iki.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tawuran Pelajar di Pondok Labu, Pengemudi Ojol Terluka akibat Sabetan Sajam"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR