Arteria Dahlan Jadi Sorotan Lagi, Punya Harta Kekayaan Setara Ratusan Yamaha NMAX

Galih Setiadi - Kamis, 20 Januari 2022 | 12:40 WIB
Dok. Humas DPR
Foto ilustrasi. Arteria Dahlan jadi sorotan, harta kekayaan miliknya setara ratusan Yamaha NMAX.

MOTOR Plus-online.com - Anggota DPR RI, Arteria Dahlan lagi-lagi menjadi sorotan, punya harta kekayaan setara harga Yamaha NMAX sebanyak ini!

Belum lama ini, nama Arteria Dahlan bikin dunia maya kembali heboh.

Anggota DPR RI Arteria Dahlan kembali menjadi sorotan masyarakat Indonesia terkait ucapan yang ia lontarkan.

Ucapan Arteria Dahlan mendapat protes dari kalangan besar masyarakat Sunda.

Politikus PDI Perjuangan (PDI-P) Arteria Dahlan menyatakan agar Jaksa Agung (JA) ST Burhanuddin mengganti Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) yang menggunakan bahasa Sunda dalam rapat.

Bahkan, pernyataan Arteria mendapat sorotan langsung dari orang nomor satu di Jawa Barat, Gubernur Ridwan Kamil.

Kang Emil, sapaan akrabnya, meminta Arteria menyampaikan permohonan maaf atas pernyataannya.

Menanggapi hal tersebut, Arteria Dahlan mengaku sedih karena pernyataannya telah dipelintir.

Baca Juga: Geger 5 Mobil Pakai Pelat Nomor Polisi Sama 4 Berstiker Arteria Dahlan, Diungkap Polri Ternyata 4 Palsu

Baca Juga: Ramai Arteria Dahlan Diprotes Masyarakat Sunda, Ternyata Punya Koleksi 5 Mobil dan 3 Motor

Terlepas dari kasus tersebut, rupanya Arteria Dahlan juga koleksi beberapa kendaraan, termasuk motor.

Berdasarkan e-LHKPN tahun 2019, Arteria Dahlan memiliki empat unit motor.

Mulai dari motor Honda tahun 2006 dan 2011 hasil sendiri senilai Rp 3.000.000 dan Rp 5.500.000

Kemudian sebuah motor Yamaha dan XMAX masing-masing tahun 2007 dan 2019, dengan nilai Rp 4.000.000 dan Rp 59.000.000.

Baca Juga: Lapor Polisi Karena Kehilangan Yamaha NMAX Malah Dipukul, Driver Ojol Ini Akhirnya Ketiban Durian Runtuh

Masih dari sumber yang sama, total harta kekayaan Arteria Dahlan tahun 2019 mencapai Rp 19 miliar, tepatnya Rp 19.235.841.661.

Kalau dihitung-hitung, bisa buat beli ratusan unit All New Yamaha NMAX tipe standar, yang dibanderol Rp 30,7 juta OTR Jakarta.

Dengan uang miliaran itu, bisa borong ratusan NMAX, tepatnya 626 unit!


Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Diprotes Soal Jaksa Berbahasa Sunda, Arteria Dahlan Mengaku Sedih: Kok Ucapan Saya Jadi Dipelintir"

Source : Tribunnews.com,lhkpn.kpk.go.id
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular