MOTOR Plus-online.com - Murah meriah cuma setorkan uang segini berkesempatan bawa pulang Honda Revo.
Kabar bagus untuk yang cari motor murah untuk dipakai harian atau buat usaha.
Banyak motor ditawarkan dengan harga murah bekas instansi pemerintahan.
Pastinya penawaran motor murah ini lewat jalur lelang.
Hampir setiap hari motor dilelang dengan harga terjangkau.
Siapa peserta yang mengajukan penawaran paling tinggi dialah yang berhak membawa pulang motornya.
Kebanyakan motor instansi pemerintahan yang banyak tersebar di Indonesia yang dilelang.
Biasanya motor yang sudah enggak terpakai lagi dan akan diganti unit baru.
Baca Juga: Murah Meriah Lelang Motor Honda Supra X 125, STNK dan BPKB Komplit Buka Harga Cuma Segini
Dari pada dibiarkan mangkrak atau teronggok rusak, biasanya dilelang.
Sama seperti yang dilakukan KPKNL Banda Aceh yang melelang beberapa unit motor bebek.
Salah satunya Honda Revo tahun 2008 yang dilelang untuk umum.
Dikutip dari situs lelang.go.id, motor bebek irit bikinan Honda ini buka harga (open bid) cuma Rp 2.511.000.
Buat calon peserta lelang wajib menyetorkan uang jaminan sebesar Rp 1 juta sebelum tanggal 24 Januari 2022.
Tapi yang perlu diingat motor Honda Revo 2008 ini hanya dilengkapi BPKB karena STNK-nya hilang.
Buat yang ingin tahu info motor lebih lengkap bisa lihat di bawah ini.
Baca Juga: Lelang Honda Scoopy Tahun 2015 Buka Harga Cuma Segini, STNK dan BPKB Lengkap
Jenis Barang Bukti Kepemilikan Uraian
Bergerak Berwujud
Kendaraan
HONDA NF 100 SD
BPKB NO. F 5936796 A
tanggal 4 Maret 2009
Nomor Polisi : BL 2562 W
Tahun : 2008
Warna : Silver
Nomor Rangka : MH1HB61169K439642
Nomor Mesin : HB61E-1439660
Lokasi : Calang Aceh Jaya
Atau untuk informasi lebih lengkap bisa klik LINK ini dan bisa melihat motor-motor murah lainnya di lelang.
Source | : | Lelang.go.id |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR