MOTOR Plus-online.com - Syarat Homologasi Grade A sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, sudah 90 persen menjelang MotoGP Indonesia 2022.
Berdasarkan panduan FIM Standards for Circuits edisi 2021, homologasi adalah prosedur yang harus diikuti untuk mendapatkan lisensi sirkuit.
Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) selaku badan otoritas balap motor dunia memiliki enam tingkatan lisensi atau grade mulai dari A hingga F.
Grade tersebut menjadi penting, karena menentukan balap apa yang bisa digelar di sirkuit tersebut.
Misalnya, sebuah sirkuit harus mengantongi FIM grade A untuk menggelar balap motor Grand Prix seperti MotoGP.
Tapi tidak hanya MotoGP, jika bisa mendapatkan homologasi grade A maka sirkuit Mandalika juga bisa menggelar balapan yang membutuhkan grade lisensi dibawahnya.
Seperti balap superbike dan supersport seperti WorldSBK atau Asia Road Racing Championship yang membutuhkan lisensi grade B.
Juga balap Junior Moto3 seperti Idemitsu Asia Talent Cup yang membutuhkan lisensi grade D.
Baca Juga: Gubernur NTB Ngaku Belum Ada Kendala Jelang MotoGP Indonesia 2022 Di Sirkuit Mandalika
Sementara itu, sirkuit Mandalika beberapa waktu lalu telah masuk ke lisensi grade B saat homologasi sebelum WSBK Indonesia 2021.
Saat ini, sirkuit Mandalika pun sedang dilengkapi demi mendapatkan grade A.
"Progresnya sudah 90 persen, yang masih menjadi kekurangan itu pemasangan ban (tyre barrier) dan barang elektronik," ucap Bram Subiandoro, Direktur Pengelola The Mandalika.
"Jadi, bannya sudah datang, tinggal dipasang, begitu juga barang elektronik. Kamis (27/1/2022) besok, pekerjanya sudah datang, mereka langsung ke lapangan (sirkuit Mandalika) pasang alat," sambungnya, dikutip dari Antaranews.com.
Dari dalam trek, dirinya pun memastikan seluruhnya sudah tidak ada masalah.
Termasuk masalah air yang merendam di sekitar area sirkuit, kini telah diatasi.
"Kita pasang pipa di beberapa titik agar tidak terjadi rendaman air saat hujan. Sudah diperbaiki semua," ungkap Bram.
Bram juga menyebutkan bahwa saat ini penyelenggara sedang membangun tempat khusus bagi kru pembalap.
Baca Juga: Ratusan Bus Gratis Disediakan Untuk Penonton MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika
Tempat tersebut terbuat dari bahan kontainer, ada juga yang dalam bentuk tenda.
Sekitar lokasi untuk area kru pembalap juga dibuatkan pagar keliling permanen.
"Semua sudah diatur," singkatnya.
Tribun penonton tambahan akan rampung dua hari sebelum gelaran MotoGP Indonesia 2022.
"Tanggal 16 Maret sudah selesai," tutup Bram.
Baca Juga: Wow, Pengamanan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika Lebih Ketat Dari WSBK
Source | : | antaranews.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR