MOTOR Plus-online.com - Viral di media sosial video aksi maling motor digagalkan 4 santri di Pasuruan, Jawa Timur, saling tarik-tarikan sampai ada yang loncat ke atas motor.
Meski sudah memarkirkan motor dengan aman, ternyata maling motor punya banyak akal.
Agar terhindar dari aksi pencurian motor, disarankan bikers memasang gembok tambahan di cakram motor.
Namun kali ini beredar video aksi heroik santri menggagalkan pencurian motor.
Salah satu yang mengunggah video tersebut adalah akun Instagram @agoezbandz4.
Video tersebut diunggah pada Rabu (26/1/2022).
Dalam video, terlihat dua maling motor berpakaian hitam mencoba menggasak motor.
Namun dari dalam toko, tiba-tiba keluar 4 orang santri berseragam lengkap.
Salah seorang maling motor itu pun langsung kabur.
Baca Juga: Video Pasangan Kompak Mencuri Motor di Bekasi, Hitungan Menit Sudah Berhasil Gasak Dua Motor
Sementara sang eksekutor masih mencoba mempertahankan motor curiannya.
Enggak takut, terjadi aksi tarik-menarik antara maling motor dengan 2 santri.
Bahkan ada seorang santri yang lari dan langsung loncat ke atas motor dan memukul maling motor tersebut.
Akhirnya motor pun terjatuh dan si maling motor auto kabur.
Baca Juga: Cara Baru Maling Motor di Probolinggo, Jebol Tembok Rumah Demi Gondol 3 Motor
Maling motor yang melarikan diri iut pun dikejar oleh dua santri.
Sedangkan dua lainnya menjaga motor yang gagal dicuri.
Dari keterangan postingan, peristiwa tersebut terjadi di Jl. Raya Pasar Nongkojajar, Mesagi, Wonosari, Tutur, Pasuruan, Jawa Timur.
Dilihat dari video CCTV itu, waktu kejadiannya hari Selasa (25/1/2022).
Baca Juga: Honda BeAT Milik Penyapu Jalan di Medan Hilang Digondol Maling Saat Bekerja, Polisi Langsung Usut
Video itu pun membuat netizen kagum dan ramai di kolom komentar.
"keren tuh yg lompat," kata @aprizal_prima.
"Yg lompat mantab jga..," tulis @maaulanaa_.
"Yang lompat ku sebut dia tampan dan pemberani," ujar @aliandu.jpg.
"Gue suka sama bocil yg langsung lompat ke motor," ucap @erago99.
Klik LINK INI untuk lihat video lengkapnya.
View this post on Instagram
Source | : | Instagram/agoezbandz4 |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR