Harga Minyak Goreng Termurah Cuma Segini Mulai Bulan Depan, Bikers Pemilik Usaha Gorengan Langsung Girang

Galih Setiadi - Sabtu, 29 Januari 2022 | 08:53 WIB
Kontan.co.id
Ilustrasi. Harga minyak goreng termurah cuma segini mulai bulan depan.

MOTOR Plus-online.com - Mulai bulan depan harga minyak goreng termurah cuma segini, para pengincar minyak goreng bakal kegirangan.

Kalau mendengar harga minyak goreng termurah, bikers yang punya usaha gorengan pasti gak sabar.

Atau yang punya usaha jualan nasi goreng, atau makanan lain yang membutuhkan minyak goreng.

Pemerintah kembali melakukan penyesuaian kebijakan terkait pemberlakuan harga minyak goreng di Indonesia.

Penundaan pemberlakuan itu diambil atas dasar alasan tertentu sebagaimana disampaikan Mendag.

"Hal tersebut dengan mempertimbangkan memberikan waktu untuk penyesuaian serta manajemen stok minyak goreng di tingkat pedahang hingga pengecer," kata Muhammad Lutfi.

Mendag menjamin, stok minyak goreng dengan harga terjangkau akan terjamin di pasaran. Masyarakat diharapkan tidak melakukan panic buying.

"Kami kembali mengimbau masyarakat untuk tetap bijak dan membeli dan tidak melakukan panic buying, karena pemerintah menjamin stok minyak goreng tetap tersedia dengan harga terjangkau," ucap Lutfi.

Jika ada pihak yang melanggar kebijakan yang berlaku, terutama para pelaku usaha, maka akan diberikan sanksi tegas.

Baca Juga: Hari Ini Pemerintah Resmi Terapkan Harga Minyak Goreng Jadi Segini, Brother Buruan Beli

Baca Juga: Waduh, Penjual Siomay Bawa Kabur Motor Sport Konsumennya, Modus Beli Minyak Goreng

Kali ini, harga minyak goreng tak lagi dipukul rata di angka Rp 14.000 per liter.

Berdasarkan jenisnya, Harga Eceran Tertinggi (HET) minyak goreng diatur sebagai berikut:

  • Minyak goreng curah Rp 11.500/liter
  • Minyak goreng kemasan sederhana Rp 13.500/liter
  • Minyak goreng kemasan premium Rp 14.000/liter

Adapun harga minyak goreng tersebut berlaku 1 Februari 2022.

Baca Juga: Bikers Bisa Serbu Minyak Goreng Murah Cuma Rp 14 Ribu Per Liter, Ini Bukan Hoax!

Sementara untuk saat ini, di masa transisi, masih berlaku kebijakan subsidi minyak goreng harga tunggal Rp 14.000 per liter.

Siap-siap memanfaatkan harga minyak goreng lebih murah ini dengan sebaik-baiknya ya.

Ingat, sesuai pesan Mendag, jangan sampai ada panic buying.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Daftar Harga Minyak Goreng Berlaku 1 Februari, Mulai Rp 11.500 per Liter"

Source : Kompas.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular