Bikers Catat, Omicron Melonjak PPKM Luar Jawa Bali Diperpanjang Pemerintah Mulai 1-14 Februari 2022

Yuka Samudera - Selasa, 1 Februari 2022 | 07:30 WIB
KOMPAS.COM/TEGUH PRIBADI
Ilustrasi PPKM Jawa-Bali. Bikers musti catat, Pemerintah perpanjang PPKM luar Jawa Bali mulai 1-14 Februari 2022 karena Omicron meninggi.

MOTOR Plus-Online.com - Bikers musti catat, Pemerintah perpanjang PPKM luar Jawa Bali mulai 1-14 Februari 2022 karena Omicron meninggi.

Untuk bikers atau brother yang berdomisili luar Jawa Bali, bisa catat informasi satu ini.

Pemerintah akan kembali memperpanjang PPKM di luar Jawa-Bali selama dua minggu ke depan, mulai tanggal 1 Februari 2022 hingga 14 Februari 2022.

Keputusan untuk memperpanjang PPKM disebabkan melonjaknya varian Omicron Covid-19 di luar Jawa-Bali.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan, kasus Omicron di wilayah tersebut sudah meningkat mencapai 499 kasus dari transmisi lokal maupun dari Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN).

Kasus transmisi lokal mencapai 496 kasus, sementara kasus PPLN sebesar 3 kasus.

Hal ini mencatatkan kasus aktif di luar Jawa-Bali mencapai 3.326 kasus atau 5,4 persen dari 61.713 kasus secara Nasional.

"Ke depan, di Luar Jawa Bali ada perpanjangan (PPKM) 1-14 Februari," kata Airlangga dalam konferensi pers perpanjangan PPKM, Senin (31/1/2022).

Baca Juga: Ada Kasus Omicron di NTB, Gimana Nasib MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika?

Mantan Menteri Perindustrian ini menuturkan, perpanjangan juga mempertimbangkan kasus reproduksi efektif yang meningkat.

Kasus di Sumatera naik menjadi 1,02, Kalimantan 1,01, Maluku 1,08, Papua 1,05, Nusa Tenggara 1,03, dan Sulawesi 1,00.

Source : Kompas.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular