Intip Rumah Baru Untuk Warga Terdampak Pembangunan Sirkuit Mandalika

Indra Fikri - Selasa, 1 Februari 2022 | 18:00 WIB
Dok. Humas Kab. Lombok Tengah
Mengintip rumah baru untuk para warga yang terdampak pembangunan sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sebelumnya, HM Nursiah bersama kepala bidang perumahan dan permukiman Lombok Tengah meninjau progress pembangunan rumah warga yang terletak di Dusun Ngolang, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, Sabtu, 29 Januari 2022.

Ia menyampaikan, desain rumah tersebut sangat luar biasa dari kementerian PUPR.

Sehingga ia sangat yakin warga akan sangat senang.

Konsep awal pengembangan perumahan tersebut adalah kampung wisata.

Sehingga diharapkan nanti bisa menjadi ladang penghasilan bagi masyarakat yang tinggal di sekitar perumahan tersebut.

"Jarak tempuh antara perumahan warga dengan sirkuit sekitar lima menit. Nanti jalan dari rumah warga dengan sirkuit juga akan diperbaiki," jelas HM Nursiah.

Dengan penataan tersebut para penonton MotoGP Indonesia 2022 bisa dengan mudah menuju rumah warga.

Baca Juga: Bocor, Begini Desain Patung Presiden Jokowi Untuk Dipajang di Sirkuit Mandalika

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Terdampak Pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika, Warga Kuta Diberi Rumah Baru yang Lebih Layak 

Source : TribunLombok.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular