Pilihan Helm yang Cocok yang Sesuai Motor, Biar Tampilan Makin Oke

Erwan Hartawan - Rabu, 2 Februari 2022 | 18:15 WIB
Motor Plus/ Arseen
Ilustrasi Helm motor

MOTOR Plus-Online.com - Helm jadi perlengkapan yang wajib bagi pengendara motor.

Selain itu, helm juga bisa bikin tampilan bikers makin oke loh.

Tapi tentunya helm yang dipakai harus sesuai dengan motor.

Nah melansir dari Motorsan.es, ini pilihan helm yang sesuai dengan motor.

1. Helm Off-road

Visordown.com
Ilustrasi off-road

Sesuai namanya helm ini diperuntukan untuk motor off-raod.

Tidak dianjurkan dipakai ngebut atau touring memakai motor full fairing atau naked bike karena bentuknya yang kurang aerodinamis.

Kalau kena angin, kepala kita terus bergerak-gerak karena helmnya tertarik angin.

Tapi dari segi keselamatan, helm ini sangat bagus karena menutupi seluruh bagian kepala.

Pemakaian helm ini dipadukan dengan goggles untuk melindungi mata pengendara.

Baca Juga: Sering Pakai Helm Half Face Simak Nih Plus Minus Saat Riding di Motor

2. Helm half face

dhgate.com
Helm half face dengan topi

Helm satu ini paling sering dipakai bikers.

Hal ini karena helm satu ini terbilang cocok engendara motor bebek dan motor matic.

Meskipun banyak juga engendara motor full fairing dan naked yang memakainya.

Biasanya helm ini jadi helm standar yang diberi oleh pabrikan maupun dealer kepada pembeli motor.

Ada yang memakai topi yang berfungsi sebagai penahan sinar matahari dari atas.

Untuk urusan keselamatan, helm ini masih jauh dari helm full face.

Tapi, helm ini banyak dipakai di Indonesia, terutama karena harganya yang terjangkau dan banyak cocok dipakai motor apapun.

3. Helm full face

Indianautosblog.com
Helm full face modular STUDDS Ninja Elite Super D5 Decor.

Helm ini paling cocok digunakan untuk motor sport full fairing dan naked.

Karena menutup semua bagian kepala, helm ini bisa dianggap helm paling menjaga keselamatan.

Cocok digunakan motor yang sering digunakan jarak jauh dan juga ngebut dalam kecepatan tinggi.

Bentuknya yang aerodinamis dapat meminimalisir hambatan angin, jadi cocok untuk balapan di atas aspal.

Baca Juga: Punya Yamaha Fazzio, Ini Pilihan Helm Retro yang Cocok Dipakai Riding dan Mejeng Saat Sunmori

4. Helm modular/ flip up

Arfperformance
Helm modular/flip-up

Untuk tingkat keselamatan, helm ini hampir mirip helm full face.

Helm ini sebenarnya perpaduan antara helm half face dan full face.

Bagian rahang dan visornya bisa diangkat ke atas untuk membuka wajah pengendara agar terlihat.

Helm ini sangat cocok digunakan untuk touring jarak jauh, cocok untuk motor full fairing maupun naked bike.

Untuk bebek dan skutik boleh saja sih, tapi masih kurang begitu cocok.

5. Helm open face

urbanrider.co.uk
Helm open face

Helm ini hampir sama dengan helm half face dari segi bentuk helmnya.

Hanya saja, helm ini tidak memakai visor yang terinstal di batok helmnya.

Biasanya, helm ini banyak dipakai oleh pecinta motor classic maupun custom yang sekarang digandrungi masyarakat Indonesia.

Memakai helm ini menambah kesan retro gimana gitu.

Biasanya, pengendara akan memakai tambahan kaca mata jika berkendara jarak dekat.

Untuk jarak jauh, helm ini bisa dipasangi goggles atau juga dilengkapi dengan masker agar bisa melindungi mata dan wajah rider.

Baca Juga: Duh Kena Benang Layangan, Helm Dan Kerudung Pemotor Wanita Ini Robek

6. Helm Cetok

motosan.es
Helm cetok

Sebenarnya helm ini paling tidak dianjurkan dipakai.

Dulu, helm ini banyak dipakai pengendara Indonesia yang umumnya memakai motor bebek maupun naked bike klasik.

Helm ini dulu banyak dipakai, terutama karena harganya yang sangat murah.

Helm ini tidak cukup melindungi kepala dibanding helm lainnya.

Meski demikian, masih banyak yang memakai helm ini terutama perempuan muda pengendara skutik dengan bentuk yang sudah di-upgrade dengan menyertakan visor maupun kelengkapan lainnya.

Source : Motosan.es
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular