Pembalap MotoGP Terapkan Travel Bubble Tapi Masih Keluyuran, Begini Penjelasannya

Galih Setiadi - Kamis, 10 Februari 2022 | 20:37 WIB
Instagram.com
Para pembalap MotoGP yang keluyuran padahal lagi menerapkan sistem travel bubble, begini penjelasan ITDC.

Presiden Direktur ITDC, Abdulbar M. Mansoer bilang aktivitas pembalap MotoGP selalu dikawal.

"Setiap perjalanan dan aktivitas pembalap kemana pun selalu dikawal panitia dan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana)," ungkapnya di Jakarta, Rabu (9/2/2022).

"Sehingga kalau misalnya ada yang keluar dari bubble yang sudah ditentukan, mereka tetap ada dalam pengawasan kami," lanjutnya.

Hal itu diharapkan tetap bisa meminimalisir kontak yang dialami para pembalap, kru dan tim meskipun sempat berada di luar bubble.

Baca Juga: 4 Fakta Unik Launching Tim LCR Honda, Jelang Tes Pramusim MotoGP Mandalika

Sehingga aktivitas mereka tidak lantas menyebabkan klaster Covid-19 baru di Lombok.

Sebagai informasi, para pembalap langsung menuju hotel dan melakukan tes PCR begitu sampai di andara internasional Zainuddin Abdul Madjid Lombok.

Tes tersebut melibatkan 256 orang yang terdiri dari pembalap, kru, staf tim, staf Dorna Sports, serta media balap internasional.

Semua dinyatakan negatif dan kini sedang menjalani olahraga di area hotel, serta bersenang-senang menikmati pantai di Mandalika.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular