MOTOR Plus-online.com - Penentuan juara saat red flag di MotoGP 2022 diubah, simak aturan lengkapnya jangan sampai salah.
Aturan penentuan juara saat bendera merah atau red flag dikibarkan banyak menyita perhatian fanatikan MotoGP.
Biasanya penentuan juara dalam kondisi red flag terjadi saat ada dua red flag dalam satu balapan atau memang balapan tidak memungkinkan berlanjut.
Sampai MotoGP 2021, balapan yang dihentikan red flag posisi atau klasifikasi para pembalap ditentukan dari lap yang bisa diselesaikan oleh seluruh pembalap.
Misalnya red flag terjadi di lap 17, maka posisi pembalap bisa saja ditentukan dari urutan pembalap saat melewati garis start/finis saat menyelesaikan lap 16.
Tapi ada syaratnya, di mana seluruh pembalap harus sudah melewati garis start/finis untuk menyelesaikan lap 16.
Sedangkan jika masih ada sebagian pembalap yang belum menyelesaikan lap 16, maka penentuan posisi seluruh pembalap berdasarkan posisi saat lap 15 berakhir.
Seperti saat Moto3 Amerika Serikat 2021, di mana Izan Guevara menjadi juara padahal tidak menyelesaikan balap sebelum red flag.
Baca Juga: Tes MotoGP di Sirkuit Mandalika Red Flag, Motor Sampai Helm Pembalap Penuh Debu
Satu lap sebelum red flag berkibar, Izan Guevara sempat menjadi yang terdepan, tapi mengalami masalah mesin di awal lap berikutnya.
Source | : | Todocircuito.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR