MOTOR Plus-online.com - Siap-siap besok launching Mooney VR46 Racing Team milik Valentino Rossi untuk musim MotoGP 2022, tampilannya bikin penasaran.
Akademi VR46 milik Valentino Rossi resmi balapan di kelas utama MotoGP 2022.
Setelah gagal kerjasama dengan Sultan Arab Saudi, kini tim VR46 mengangkat perusahaan asal Italia, Mooney sebagai sponsor utama.
Akhirnya lahirlah nama resmi Mooney VR46 Racing Team.
Mooney VR46 Racing Team menjadi tim terakhir yang menggelar launching di MotoGP 2022.
Tim Valentino Rossi ini akan mengandalkan dua pembalap jebolan akademi VR46.
Dua pembalap itu adalah Luca Marini dan Marco Bezzecchi.
Luca Marini sudah duluan balap di MotoGP 2021 bersama Sky VR46 Avintia Ducati.
Sementara Marco Bezzecchi baru memulai debutnya di MotoGP 2022.
Baca Juga: Ini Pembalap MotoGP Pertama yang Jatuh di Sirkuit Mandalika, Begini Kondisinya
Launching Mooney VR46 Racing Team akan berlangsung besok Kamis (24/2/2022) pukul 18.00 WIB.
Jelang peluncuran tim, akun Twitter @VR46RacingTeam upload video teaser.
Dalam video, terlihat Marco Bezzecchi terpukau dengan livery Ducati Desmosedici GP21 yang akan dia pakai.
Yup, Mooney VR46 Racing Team akan balapan pakai motor Ducati Desmosedici GP21, begitu juga dengan tim Gresini Racing.
Sementara Desmosedici GP22 digunakan Ducati Lenovo Team dan Pramac Racing.
"Ya bagus banget, lebih bagus aslinya daripada yang gambar. Saya suka nomornya," ujar Marco Bezzecchi.
"Keren, keren. Saya suka sekali, lebih bagus dibandingkan cuma foto," sambungnya.
Duh bikin penasaran saja nih.
Kita tunggu saja livery Mooney VR46 Racing Team untuk MotoGP 2022.
That first look!!! ????#MooneyVR46RacingTeam #MotoGP #VR46SaveTheDate @MotoGP pic.twitter.com/jRe7UCNPcr
— Mooney VR46 Racing Team (@VR46RacingTeam) February 22, 2022
Source | : | Twitter/VR46RacingTeam |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR