Alat Pengelupasan Aspal Sirkuit MotoGP Mandalika Lombok, Awal Pengaspalan Ulang Sirkuit

Galih Setiadi - Kamis, 24 Februari 2022 | 11:30 WIB
MGPA
Alat berat pengelupasan aspal Sirkuit MotoGP Mandalika Lombok, bagian awal dari pengaspalan ulang.

MOTOR Plus-online.com - Kabar terbaru, alat berat pengelupasan aspal Sirkuit MotoGP Mandalika Lombok, bagian awal dari pengaspalan ulang sirkuit.

Sesuai kesepakatan dengan Dorna Sports, sirkuit Mandalika siap untuk diaspal ulang.

Hal tersebut demi kelancaran MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, yang digelar pada tangal 18-20 Maret 2022.

Adapun proses pengaspalan ulang Sirkuit MotoGP tersebut dimulai sejak tengah pekan ini.

Proses pengaspalan ulang Pertamina Mandalika International Circuit dilakukan PT. Pembangunan Perumahan (PP).

Pengerjaan aspal didampingi konsultan yang ditunjuk Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan Mandalika Grand Prix Association (MGPA)

Mereka merupakan operator sirkuit Mandalika dan promotor Pertamina Grand Prix Indonesia 2022.

Bagian awal proses pengaspalan ulang, dimulai dari pengelupasan lapisan aspal.

Baca Juga: Sebelum Diaspal Ulang, Kontraktor Sirkuit Mandalika Akan Lakukan Trial Pengaspalan

Baca Juga: Jenderal Dudung Kunjungi Sirkuit Mandalika Jelang MotoGP Indonesia 2022, Ada Apa Nih?

Source : MGPA
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular