Ingat Mulai Besok Polisi Gelar Razia di Jalan Raya Mengincar Tujuh Kesalahan dari Pengendara Tak Patuh

Aong - Minggu, 27 Februari 2022 | 17:00 WIB
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Ilustrasi tilang. Pemotor jangan khawatir, polisi enggak akan menggelar razia tilang saat Operasi Lilin 2021.

MOTOR Plus-online.com - Sebelum berkendara siapkan surat-surat dan kelengkapan kendaraan karena polisi akan gelar razia atau operasi keselamatan.

Awas mulai besok polisi gelar razia di jalan raya mengincar tujuh kesalahan dari tak patuh siapkan perlengkapan.

Bukan sekonyong-konyong polisi akan gelar razia atau operasi di jalan raya mulai besok sampai dengan 2 minggu ke depan.

Alasan polisi gelar razia karena Ditlantas Polda Metro Jaya menggelar Operasi Keselamatan Jaya 2022.

Adapun jadwal razia Operasi Keselematan Jaya 2022 akan digelar mulai besok tanggal 1-14 Maret 2022.

DIkutip dari akun Instagram @tmcpoldametro, ada sasaran khusus yang diincar dalam razia Operasi Keselamatan Jaya 2022.

Dalam postingan dseibutkan sasaran razia Operasi Keselamatan Jaya 2022 ada 7 kesalahan pengguna jalan yang bakal ditindak.

Menurut UU No. 2 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, para pelanggar bakal dikenai sanksi tilang.

Baca Juga: Razia Uji Emisi Segera Digelar di 24 Titik Ruas Jalan Jakarta, Bikers Siap-siap

Baca Juga: 1 Maret 2022 Besok Siap-siap Polda Banten Gelar Operasi Keselamatan Maung

Berikut 7 pelanggaaran yang bakal ditindak:

1. Pengendara menggunakan handphone

Kalau melanggar ditindak sesuai pasal 283 UU LLAJ, sanksinya kurungan paling lama 3 bulan atau denda paling banyak Rp 750 ribu.

2. Pengendara masih kecil atau di bawah umur

Melanggar pasal 281 UU LLAJ, sanksinya kurungan paling lama 4 bulan atau denda paling banyak Rp 1 juta.

3. Boncengan lebih dari satu orang

Sesuai pasal 292 Jo pasal 106 ayat 9 UU LLAJ, pelanggar dikurung paling lama 1 bulan, atau denda paling banyak Rp 250 ribu.

4. Tak menggunakan helm SNI

Pastikan helm sudah berstandar SNI, jika melanggar sanksinya kurungan paling lama 1 bulan atau denda maksimal Rp 250 ribu sesuai pasal 291 UU LLAJ.

5. Mengemudi pengaruh alkohol

Pelanggaran berat sesuai pasal 311 UU LLAJ, pelanggar dikenai sanksi kurungan 1 tahun atau denda maksimal Rp 3 juta.

6. Melawan arus

Pelanggar dikenai sanksi kurungan 2 bulan atau denda maksimal Rp 500 ribu sesuai pasal 287 ayat UU LLAJ

7. Tak menggunakan safety belt

Sanksi kurungan paling lama 1 bulan atau denda maksimal Rp 250 ribu sesuai pasal 289 UU LLAJ.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular