Lalu dari mana injector bisa menentukan jumlah debit bahan bakar yang disemprotkan ke ruang bakar?
Jika semakin banyak lubang (holes) pada injector, apakah mempengaruhi volume atau debit bahan bakar?
"Volume atau debit bahan bakar yang disemprotkan injector tergantung perintah dari ECU, keputusan ECU sendiri berdasarkan beberapa sensor, diantaranya sensor tekanan udara masuk, sensor suhu mesin, sensor putaran mesin dan sensor putaran gas," jelas Muhri.
"Semakin lama injector menyemprotkan bahan bakar, maka semakin banyak juga bahan bakar yang masuk ke ruang bakar," lanjutnya.
Sebagai analogi, injector itu seperti pintu gerbang bahan bakar ke ruang bakar.
Sedikit atau banyaknya volume bahan bakar yang masuk ke ruang bakar pada injector ditentukan oleh ECU.
Sekarang sudah tahu kan fungsi injector pada motor injeksi, brother?
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Isal |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR