MOTOR Plus-online.com - Motor baru Honda CG125 kembali meluncur sebagai edisi spesial, pakai warna baru harga murah bro.
Motor baru kembali meluncur dan siap meramaikan pasar motor sport.
Motor baru yang dimaksud adalah Honda CG125 2022.
Honda CG125 2022 dirilis dalam rangka perayaan 30 tahun Honda CG125.
Wuyang Honda selaku APM Honda di China merilis Honda CG125 edisi 30 tahun.
Honda CG125 2022 masih menggunakan desain yang sama dengan model sebelumnya.
Seperti desain lampu depan dan belakang kotak, panel instrumen, dan jok.
Perbedaanya ada pada grafis yang membalut bodi.
Motor baru edisi ulang tahun ini dibalut kelir biru-putih.
Baca Juga: Motor Baru Honda CG125 Dirilis Lagi, Harganya Murah Cuma Segini
Kelir baru tersebut membungkus tangki bensin 8,2 liter dan panel bodi samping.
Honda CG125 dibekali mesin single silinder 125 cc berpendingin udara.
Mesin tersebut menyemburkan tenaga 9,92 dk dan torsi puncak 9,5 Nm.
Dengan spek mesin tersebut, motor baru Honda itu diklaim punya top speed 93 km/jam.
Baca Juga: Spek Motor Favorit Taliban di Afghanistan, Ternyata Punya Sound System
Fiturnya masih sederhana, seperti panel instrumen analog, sok teleskopik depan, dan rem tromol depan-belakang.
Untuk harga, Honda CG125 dijual 7.480 Yuan atau sekitar Rp 17 jutaan.
Kalau Honda CG125 edisi 30 tahun ini masuk Indonesia, bakal ada yang beli enggak nih?
Source | : | Bikedekho.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR