Serta industri pendukung otomotif lainnya.
Baca Juga: Siap-siap Jakarta Auto Week Digelar Sebentar Lagi, Banyak Promo Menarik
“Industri otomotif Indonesia perlu terus menstimulus penjualan, oleh karena itu berbagai promo yang akan ditawarkan pada pameran Jakarta Auto Week," ujar Yohannes Nangoi selaku Ketua Umum GAIKINDO.
"Dan Kami rasa pameran ini sangat dibutuhkan untuk terus mendorong dan menjaga momentum angka penjualan otomotif,” tambahnya.
Nangoi menambahkan bahwa Jakarta Auto Week, akan menjadi rencana berkelanjutan GAIKINDO untuk menjaga gairah pasar kedepannya.
Selain itu Jakarta Auto Week akan menghadirkan beragam penawaran dan kemudahan belanja otomotif kepada para pengunjung.
Hadirnya berbagai lembaga pembiayaan, akan memberikan beragam pilihan pembayaran untuk pengunjung, mulai dari tunai, hingga cicilan.
Bank Syariah Indonesia (BSI), Mandiri Tunas Finance, Mandiri Utama Finance, dan MUF Syariah akan memberikan berbagai penawaran menarik.
Mulai dari penawaran kredit dan pinjaman dana tunai dengan bunga rendah, hingga penawaran diskon dengan angka yang menarik.
Penawaran ini akan memastikan pengunjung dapat mewujudkan kendaraan impiannya di JAW.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR