MOTOR Plus-Online.com - Helm bukan lagi hanya sebagai alat keselamatan berkendara.
Helm juga bisa menjadi style para pengendara.
Makanya pasti banyak nih brohter yang suka gonta-ganti helm.
Banyaknya helm pasti bikin rumah menjadi penuh karena bingung akan ditaruh dimana.
Tenang brother bisa kok membuat rak helm sendiri.
Dalam membuat rak cara dan alatnya juga terbilang mudah dicari.
Tapi yang pasti adanya bikin rumah lebih rapi dan estetik.
Sebelum masuk ke proses pembuatan rak helm ada beberapa alat dan bahan yang harus dipersiapkan ya:
Baca Juga: Bagasi Honda Vario 160 Muat Helm Jenis Ini, Helm Full Face Bisa Masuk Juga?
Alat dan Bahan
- Alat Paku Tembak
- Paku Tembak
- Papan Kayu
- Alat Ukur/Meteran
- Gergaji
- Kuas
- Cat
- Engsel Sendok
- Obeng
- Baut
- Amplas
Setelah alat dan bahan sudah siap, langkah selanjutnya adalah proses pembuatan rak helm, berikut ini:
1. Siapkan Lokasi
Hal pertama dalam pembuatan rak helm ini adalah menyiapkan tempat nyaman serta mempunyai penerangan yang baik.
Ini bertujuan agar proses pembuatan rak helm dapat berjalan lancar serta mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Pembuatan Konsep
Rak ini berbahan kayu, untuk menyimpan helm tersebut dapat menaruh semua helm yang dimiliki ke dalam rak khusus ini.
Dalam pembuatan konsep ini jumlah tingkatan rak sebaiknya disesuaikan dengan jumlah helm yang dipunya.
Selain itu perhatikan juga ketinggian masing-masing tingkatan rak tersebut dengan ukuran helm.
3. Pemotongan Bahan
Setelah konsep sudah dibuat, langkah selanjutnya adalah proses penyesuain bahan, potonglah bahan tersebut sesuai dengan konsep yang sudah buat sebelumnya.
Untuk memotong kayu tersebut dapat menggunakan gergaji, agar hasilnya rapi pemotongan harus dilakukan secara hati-hati.
Lalu di Amplas di seluruh permukaan agar halus dan rata.
Baca Juga: Pilihan Helm yang Cocok Buat Naik Motor Bebek Lawas Honda Astrea Grand
4. Perangkaian Rak Helm
Setelah semua bahan sudah siap, langkah selanjutnya adalah proses perangkaian bahan tersebut sehingga membentuk rak helm yang kita inginkan, untuk proses perangkaian ini dimulai dari bagian bawah dulu.
Untuik merekatkan satu sama lain gunakanlah Paku Tembak, namun perlu diperhatikan ukuran Paku Tembak tersebut harus sesuai dengan papan kayu tersebut agar ketika proses penyatuan bahan tidak menyebabkan kayu tersebut pecah.
5. Pemasangan Pintu
Jika semua bahan sudah dirangkai dan sudah berbentuk rak, maka langkah selanjutnya adalah proses pemasangan pintu, Bagian pintu ini berfungsi agar helm yang ada di dalam rak tersebut menjadi bersih dan terhindar dari debu.
Dalam pemasangan pintu ini dapat menggunakan Engsel Sendok, agar ketika ingin membuka dan menutup pintu rak helm menjadi mudah.
Pastikan baut Engsel Sendok yang dipasang menempel dengan erat agar ketika digunakan tidak terlepas.
6. Proses Finshing
Proses ini merupakan proses paling akhir dalam pembuatan rak helm.
Untuk membuatnya menarik dapat mengaplikasi dengan cat ataupun plitur.
Untuk merawat dan menjaga helm dirumah salah satu solusinya adalah dengan cara membuat rak helm khusus, dengan begitu helm anda dapat terhindar dari debu dan kotoran ketika tidak digunakan.
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR