Harga Bensin Pertamax Akan Naik, Pertamina Kasih Penjelasan Begini

Ardhana Adwitiya - Selasa, 15 Maret 2022 | 09:15 WIB
Kompas.com
Ilustrasi. Harga bensin jenis Pertamax dikabarkan akan naik, pihak Pertamina kasih penjelasan begini.

MOTOR Plus-online.com - Harga bensin jenis Pertamax dikabarkan akan naik, pihak Pertamina kasih penjelasan begini.

Seperti diketahui, harga bensin Pertamax Turbo dari Pertamina naik bulan Februari 2022 kemarin.

Nampaknya harga bensin Pertamax akan ikutan naik seperti Pertamax Turbo.

PT Pertamina mulai merasakan dampak harga minyak dunia yang naik signifikan.

Penyesuaian harga Pertamax pun dirasa perlu dilakukan demi menjaga kelangsungan bisnis Pertamina.

Saat ini PT Pertamina pun tengah mengkaji potensi penyesuaian harga BBM RON 92 Pertamax seiring kenaikan harga minyak mentah beberapa waktu terakhir.

"Masih kami kaji," kata Pjs Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T PT Pertamina Irto Ginting dikutip dari Kontan, Senin (14/3/2022).

Untuk itu, Irto belum bisa merinci lebih jauh besaran kenaikan harga Pertamax nantinya.

Meski demikian, Irto menegaskan secara umum dalam hal penyesuaian harga BBM nonsubsidi senantiasa mempertimbangkan beberapa hal.

Baca Juga: Kalah Jauh 1 Liter Pertamax Turbo dengan Minyak Goreng, 1 Liter Dijual Rp 70 Ribu

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular