MOTOR Plus-online.com - Siap-siap Presiden Jokowi akan lepas iring-iringan pembalap MotoGP besok, Rabu (16/3/2022), bisa ditonton live begini caranya.
Buat brother yang penasaran dengan aksi pembalap MotoGP konvoi, enggak perlu capek-capek ke lokasi.
Selain itu, tetap bisa menonton aksi yang dilakukan pembalap MotoGP tanpa beresiko terhadap penularan virus corona.
Pembalap MotoGP yang akan balapan di Sirkuit Mandalika tersebut bakal start konvoi dari Istana Merdeka, Jakarta.
Setidaknya, ada belasan pembalap MotoGP yang bakal bertemu langsung dengan Presiden Jokowi.
Hal itu disampaikan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono.
"Tentunya nama-nama yang sudah tidak asing bagi penggemar MotoGP, seperti yaitu Marc Marquez, Joan Mir, Alex Rins, Francesco Bagnaia, Jack Miller, Maverick Vinales, Alex Marquez, dan Takaaki Nakagami," ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (15/3/2022).
Heru memaparkan, para pembalap MotoGP akan hadir bersama motor balap yang akan digunakan mereka berlomba.
Baca Juga: Presiden Jokowi Batal Konvoi Motoran Bareng Pembalap MotoGP di Jakarta
Baca Juga: Presiden Jokowi Undang Pembalap MotoGP Ke Istana Sebelum Balapan Di Sirkuit Mandalika
Source | : | Sekretariat Presiden |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR