Kisah Siswanto Tempuh 402 Km Naik Sepeda Onthel ke Sirkuit Mandalika, Punya Misi Khusus

Ahmad Ridho - Jumat, 18 Maret 2022 | 12:14 WIB
Tribun Bali
Salut bapak asal Jember bernama Siswanto tempuh 402 Km naik sepeda onthel ke Sirkuit Mandalika, ingin ketemu Presiden Jokowi.

MOTOR Plus-online.com - Salut bapak asal Jember bernama Siswanto tempuh 402 Km naik sepeda onthel ke Sirkuit Mandalika, punya misi khusus. 

Kisah bapak asal Jember ini seketika jadi sorotan karena naik sepeda onthel ke Sirkuit Mandalika.

Jauh-jauh menempuh jarak 402 km, Siswanto ingin curhat ke Presiden Jokowi.

Sirkuit Mandalika sungguh menjadi magnet bagi banyak orang.

Siswanto, pria asal Jember Jawa Timur penuh semangat menempuh perjalanan darat menggunakan sepeda ontelnya dari Jember ke Mandalika.

Siswanto menghabiskan waktu selama hari untuk mencapai Mandalika. Dia menggunakan sepeda ontel warisan sang ayah.

Pria berusia 52 tahun ini berangkat dari rumahnya di Jember, Rabu 9 Maret 2022 dan tiba di Lombok, Selasa 15 Maret 2022.

Hal itu dilakukannya guna ingin bertemu dengan Presiden Joko Widodo yang direncanakan menonton balapan MotoGP Mandalika 2022.

Baca Juga: Maling Ogah Rugi, Beli Sepeda Ontel di Tengah Jalan Malah Ditukar Motor

Baca Juga: Presiden Jokowi Tidak Ikut Konvoi Parade Pembalap MotoGP, Ternyata Ini Alasannya

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular