MOTOR Plus-online.com - Wow, Presiden Jokowi kasih piala ke juara MotoGP Mandalika 2022 Miguel Oliveira, ternyata jagoan pembalap ini.
Penyerahan trofi atau piala ke Juara MotoGP Mandalika 2022 berlangsung hari ini, Minggu (20/3/2022).
Adapun penyerahan piala dilakukan Presiden Jokowi kepada peraih juara MotoGP Mandalika 2022, Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing).
Miguel Oliveira menjadi pelopor juara di Sirkuit Mandalika, dengan kondisi trek basah.
Enggak cuma ke Oliveira, Jokowi juga memberikan trofi ke Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Johann Zarco (Pramac Ducati).
Hingga akhir balapan, Miguel Oliveira berhasil menjadi yang tercepat denga torehan waktu 33 menit 27.223 detik.
Lalu terdapat gap sekitar 2,2 detik dengan Fabio Quartararo dan 3 detik lebih dengan Johann Zarco.
Miguel Oliveira berhasil meraih podium tertinggi dan piala diberikan langsung oleh Presiden Jokowi.
Baca Juga: Profil Juara MotoGP Indonesia 2022, Pembalap Yang Menikahi Adiknya Sendiri
Baca Juga: MotoGP Mandalika 2022 Berjalan Sukses, Presiden Jokowi: Terima Kasih
Presiden Jokowi sempat mengungkapkan, ia mendukung Marc Marquez di MotoGP Mandalika 2022.
Lantaran Marc Marquez absen akibat kecelakaan parah, Jokowi beralih menggantikan dukungannya ke Fabio Quartararo.
Mengingat Fabio Quartararo menempati juara kedua di MotoGP Mandalika 2022.
"Jagoannya Marc Marques tapi karena dia tidak ikut, ganti ke Fabio Quartararo, juara dua," ujar Jokowi seperti dikutip dari siaran Youtube resmi Sekretariat Presiden.
Baca Juga: Juara MotoGP Indonesia 2022 Selain Menikahi Adiknya Sendiri, Juga Punya Segudang Prestasi
Tak lupa Jokowi mengucapkan kepada masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTB) yang memberikan dukungan penuh, termasuk para pekerja dan penyelenggara.
Meski begitu, ia mengakui terdapat beberapa hal yang perlu dievaluasi.
Lebih jelasnya, brother bisa tonton videonya di bawah ini:
Source | : | youtube.com/sekretariat presiden |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Galih Setiadi |
KOMENTAR