Kaget Motor Honda BeAT Ditemukan di Sungai Sidoarjo, Pemiliknya Bilang Begini

Ardhana Adwitiya - Kamis, 24 Maret 2022 | 07:35 WIB
Youtube/TribunJatim
Warga kaget ada motor Honda BeAT ditemukan di sungai Durungbanjar Sidoarjo, sang pemilik bilang begini.

MOTOR Plus-online.com - Warga kaget ada motor Honda BeAT ditemukan di sungai Durungbanjar Sidoarjo, sang pemilik bilang begini.

Warga pasti kaget dan kebingungan jika ada motor ditemukan di sungai.

Tidak diketahui identitas pemotor, bikin warga takut apakah korban pembunuhan atau perampokan.

Nah, baru-baru ini warga menemukan motor Honda BeAT di sungai daerah Sidoarjo.

Penemuan motor di sungai Durungbanjar, Kecamatan Candi, Sidoarjo, Jawa Timur itu membuat warga terkejut.

Motor ditemukan di sungai itu merek Honda BeAT.

Diketahui motor Honda BeAT itu punya nomor polisi W 6847 NAO.

Motor Honda BeAT tersebut ditemukan oleh warga setempat bernama Anjaya pada Selasa (22/3/2022) sekitar pukul 06.00 WIB.

Satu di antara warga kemudian mengupload temuan tersebut ke media sosial.

Baca Juga: Meluncur Motor Matic Baru Adik Yamaha NMAX Mengusung Mesin 125 cc Iritnya Mendekati Honda BeAT Nih

"Ditemukan sepeda (motor) lur, BeAT" ucap seorang warga dalam video tersebut.

Motor yang diduga hasil kejahatan tersebut lalu dibawa ke kantor balai desa.

Perangkat desa kemudian menyebar temuan tersebut ke beberapa grup WA dan melaporkannya ke Polsek.

Dari situ identitas pemilik ditemukan.

Baca Juga: Kocak, Kru Repsol Honda Tertukar Motor Honda BeAT Street Saat Belanja di Mandalika

Dia adalah EL, warga Desa Durungbedug, Kecamatan Candi.

Ia mengatakan motornya tersebut dicuri pada Hari Senin (21/3/2022) malam.

EL mendapati gembok motor terputus.

Motor Honda BeAT yang awalnya diparkir di teras pun lenyap.

Baca Juga: Aleix Espargaro Gowes Beli Pulsa di Mandalika , Harga Sepedanya Setara 9 Honda BeAT

“Saya mendengar ada motor ditemukan di sungai desa sebelah," ucap EL.

"Setelah saya kesana, benar itu motor saya. Syukurlah,” sambungnya.

Source : Youtube/TribunJatim
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ardhana Adwitiya


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular