MOTOR Plus-online.com - Siapa sih arsitek pembuat sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), bikin penasaran saja.
Kerumitan sirkuit Mandalika ternyata tak lepas dari campur tangan MRK1 Consulting, yang merupakan konsultan venue balapan motor, yang berkantor pusat di Bahrain.
Selain Mandalika, konsultan ini mengerjakan layout sirkuit, pavement sirkuit dan drainase sirkuit.
MRK1 didirikan sejak tahun 2013 dan turut ambil andil dalam pembangunan beberapa sirkuit kelas dunia, seperti Sirkuit Buriram di Thailand dan Sirkuit Zhejiang di China.
Melalui situs resminya, MRK1 Consulting menjelaskan, dalam mengerjakan lintasan di sirkuit Mandalika mereka menjalin kemitraan dengan Roadgrip Motorsport Indonesia (RMI).
Mandalika Grand Prix Association (MGPA) menunjuk MRK1 untuk mendesain secara rinci seluruh trek serta menunjuk staf MRK1 sebagai Chief Operating Officer Interim.
Selain itu, RMI & MRK1 akan menyediakan tim operasional inti dan layanan manajemen acara untuk sejumlah acara internasional setiap tahunnya.
Dalam merealisasikan proyek Sirkuit Mandalika, sebelumnya MGPA selaku pengelola Sirkuit Mandalika juga menyewa jasa firma arsitek ternama asal Inggris, Populous.
Baca Juga: Video FIA Melakukan Inspeksi Trek Sirkuit Mandalika Buat Balapan Mobil Asia
Baca Juga: Fakta Membanggakan Pembalap Indonesia Mario Aji, Banyak Yang Enggak Ngeh
Direktur Indonesia Tourism Develpoment Corporation (ITDC) Abdulbar Mansoer pada Senin (8/4/2019) lalu mengonfirmasi hal tersebut.
“Kita hire race desainer namanya Populous. Populous cukup besar, mereka membuat desain tren," kata Abdulbar, pada tahun 2019 lalu.
"Lalu saya bawa desain itu ke Qatar Maret 2018 untuk bertemu Director of Race Dorna, Franco Uncini,” sambungnya.
Populous merupakan firma arsitek yang sepak terjangnya tak diragukan lagi.
Firma ini pernah mendesain beberapa proyek besar di dunia.
Sebut saja Exhibition Centre Liverpool, eSports Stadium Arlington, Nanjing Sports Park, Stadion Wembley, serta Sirkuit Silverstone, Inggris.
Baca Juga: Bukan Fazzio, Ini Alasan Tim MotoGP Yamaha Pakai Aerox Di Mandalika
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Arsitek di Balik Indahnya Sirkuit Mandalika"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR