MOTOR Plus-Online.com – Beli motor bekas tapi kondisinya seperti motor baru bisa lihat di Sanjaya Motor, Bandung.
Sanjaya Motor (SM) show room spesialis motor bekas yang berada di Jl Inggit Ganarsih (Ciateul), Bandung.
Show SM memajang ratusan motor bekas dari berbagai merek.
Motor bekas yang dijual di SM Honda, Kawasaki, Suzuki, Yamaha, dan Vespa.
Usia pakai motor enggak lebih dari 5 tahun.
Jadi, kondisi motor bekas di SM masih segar.
“Pastinya kami lebih mahal minimal Rp 500 ribu dari harga pasaran,” ungkap Budi Sanjaya, pemilik SM saat ditemui MOTOR Plus beberapa waktu lalu.
SM sudah berdiri sejak 1981.
Di kawasan Jl. Ciateul SM satu-satunya show room besar untuk motor bekas.
“Kami selektif beli motor bekas. Hitungan motor bekas yang kami jual dipakai sehari 10 km, maksimal 15 km,” jelas Budi yang sudah berumur 71 tahun.
Baca Juga: Harga Mangkuk Ritual Milik Pawang Hujan Rara di MotoGP Mandalika 2022 Setara Motor Bekas!
Perbandingan harga motor bekas di SM lebih mahal Rp 500 ribu karena pemakaiannya terhitung pendek.
“Kalau sudah turun mesin atau modif mesin, kami enggak mau beli. Repot kalau beli motor bekas kalau mesinnya sudah dimodif,” tambah Budi.
Ada untungnya beli motor bekas di SM.
Di SM motor bekas ada garansi 3 bulan dan servis gratis 6 bulan.
“Seandainya ada kerusakan selama 3 bulan, kami akan ganti komponen yang baru, tanpa dipungut bayaran ke konsumen,” urai Budi.
Servis gratis selama 6 bulan, hitungannya servis ringan, misal ganti oli ataupun pengecekan motor.
Penulis | : | Niko Fiandri |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR