Poles Bodi Motor Sendiri di Rumah, Biar Motor Tetap Kece Saat Puasa

Yuka Samudera - Jumat, 8 April 2022 | 21:58 WIB
Dok. Otomotifnet
Yuk coba poles bodi motor sendiri di rumah, biar motor tetap tampil kece saat puasa.

MOTOR Plus-Online.com - Yuk coba poles bodi motor sendiri di rumah, biar motor tetap tampil kece saat puasa.

Brother atau bikers yang berdiam diri di rumah saat bulan puasa, bisa coba-coba poles bodi motor sendiri.

Lumayan nih sambil ngabuburit menunggu waktu buka puasa biar motor tetap kinclong dan kece.

Tak hanya mencuci menggunakan sabun, brother bisa menambahkan perawatan bodi motor dengan memolesnya.

Jadi brother enggak perlu pergi ke tempat poles bodi yang jasanya cukup mahal.

Kalian juga bisa loh poles motor sendiri di rumah dan caranya cukup gampang.

Dok. Otomotifnet
Siapkan beberapa alat-alat untuk poles bodi motor sendiri di rumah.

"Pertama cuci sampai bersih dulu motornya," buka Rianto Setiantiko dari RS Treatment.

"Pakai sabun murah meriah mengkilap yang bisa dipakai banyak didapat di rumah atau warung terdekat, seperti sabun cuci piring Sunlight," lanjutnya.

Dok. Otomotifnet
Cuci motor dahulu.

Baca Juga: Tidak Melulu Poles Bodi Bikin Hilang Baret Di Bodi Motor, Lo Kenapa Tuh?

Langkah selanjutnya, pastikan seluruh bodi motor kembali kering dengan mengelapnya pakai lap chamois.

"Kalau ada jamur di bodi atau baret-baret halus bisa dihilangkan dulu menggunakan kompon," ujar Toto, sapaan akrabnya.

Dok. Otomotifnet
Keringkan pakai lap chamois.

"Cukup gosok seperlunya, jangan ditekan karena tekstur kompon kasar, nanti bodi malah baret," sambungnya.

Biar bodi mengkilap, brother bisa menggunakan wax dengan merek yang banyak beredar di pasaran seperti Kit, Turtle Wax, dan Meguaiars.

"Tuang wax secukupnya, bagusnya pakai busa applicator pad, tapi kalau emang gak ada pakai tangan juga masih oke," lanjut Toto.

"Kalau cuaca panas lebih baik oles per panel bodi, karena wax jadi cepat kering, beda kalau cuaca adem bisa langsung oles wax ke seluruh bodi," lanjutnya.

Dok. Otomotifnet
Kalau ada baret bisa disamarkan dengan menggosokkan kompon

Setelah didiamkan selama kurang lebih 2 sampai 3 menit, baru bersihkan menggunakan kain microfiber dan bodi akan mengkilap kembali.

Nah itu dia brother cara poles bodi motor yang mudah dan gampang.

Baca Juga: Arti Polishing, Waxing dan Coating di Bodi Motor, Jangan Sampai Salah

Bisa brother praktekkan nih di rumah sembari menunggu waktu buka puasa!



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular