MOTOR Plus-Online.com - Bulan puasa geng motor masih berulah, keroyok pemotor di Tasikmalaya tanpa sebab, kok bisa?
Di bulan Ramadan yang suci ini tidak berarti kriminalitas bakalan turun brother.
Contoh saja seperti kelakuan geng motor yang mengeroyok seorang pemotor bahkan tanpa sebab.
Kejadian ini terjadi di Tasikmalaya, seorang pemotor yang pulang kerja tiba-tiba dikeroyok oleh sekumpulan geng motor.
Mengutip Kompas.com, IRP (24), seorang warga asal Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, menjadi korban pengeroyokan ini.
Ia dikejar dan dikeroyok tanpa alasan oleh sekelompok geng motor di dekat rumahnya saat waktu sahur sekitar pukul 02.30 WIB, Rabu (6/4/2022).
IRP mengalami luka berat di kepala dan sekujur tubuh usai dirinya ditarik dari motornya oleh para pelaku sampai terjatuh dan dipukuli helm di jalanan.
"Betul, kejadian itu di Simpang Empat Perum Cisalak, Cipedes. Kejadiannya sekira jam 02.30 WIB (waktu sahur saat Ramadhan)," ungkap Kepala Polsek Indihiang Polres Kota (Polresta) Tasikmalaya Kompol Didik Rohim Hadi di kantornya, Jumat (8/4/2022).
Baca Juga: Ramai Klitih di Jogja, Ridwan Kamil Bandingkan Dengan Geng Motor Di Bandung
Didik menambahkan, aksi brutal geng motor tersebut terjadi saat korban pulang kerja hendak ke rumah memakai sepeda motor di waktu sahur.
Ketika korban melintas di Perum Cisalak, Tasikmalaya, ia diteriaki sekelompok geng motor dari arah belakang.
Kemudian korban melihat ke belakang dan ternyata sedang dikejar oleh para pelaku memakai 4 motor dengan kecepatan tinggi.
"Korban berhasil disalip oleh para pelaku, kemudian para pelaku turun dari sepeda motor langsung menarik dan memukuli korban secara terus-menerus menggunakan kepalan tangan, kaki serta menggunakan alat berupa helm," tambahnya.
IRP pun langsung melaporkan kejadian yang dialaminya ke Kantor Polsek Indihiang dan langsung petugas Kepolisian melakukan pengejaran kepada para pelaku.
Berselang sehari, lanjut Didik, berbekal keterangan ciri-ciri para pelaku yang dipaparkan korban, akhirnya anggota geng motor tersebut berhasil ditangkap di sebuah kos di perkotaan Tasikmalaya.
Mereka pun mengaku sebagai anggota geng motor dan melakukan kejahatan jalanan secara bersama-sama.
"Nah, kemarin pada Kamis 7 April 2022 sekira pukul 01.30 WIB, Unit Reskrim Polsek Indihiang berhasil telah mengamankan tiga orang yang diduga kuat sebagai pelaku di lokasi tempat kos Jalan Cipicung Kota Tasikmalaya," ujar dia.
Baca Juga: Video Gerombolan Geng Motor Berulah di Jombang, Motor Milik Warga Jadi Korban
Para anggota geng motor yang ditangkap tersebut salah satunya warga asal TKP kejadian di Perum Cisalak, warga Perum Baitul Marhamah Mangkubumi dan warga luar daerah asal Tanggerang.
"Mereka kini mendekam di sel tahanan Polsek Indihiang Polresta Tasikmalaya untuk proses hukum selanjutnya," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diadang Saat Pulang Kerja, Warga Tasikmalaya Dikeroyok Geng Motor Tanpa Sebab"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR