MOTOR Plus-online.com - Ninja ZX-25R pasang turbo, top speed-nya tembus 252 km/jam.
Kawasaki Ninja ZX-25R, di atas kertas punya spek mewah untuk motor sport 250 cc.
Mulai dari mesin 4 silinder inline, kaki-kaki kekar sampai teknologi turunan Ninja ZX-10R disematkan Kawasaki.
Tenaganya sendiri tembus 49,3 dk, jauh lebih besar dibanding sport 250 cc lain.
Untuk top speed, bawaanya saja bisa mencapai 187 km/jam, meski ada yang belum puas.
Seperti Trick Star, produsen part aftermarket asal Nagoya, Jepang.
Trick Star yang juga partner Kawasaki, mencoba membangun Ninja ZX-25R tercepat di dunia.
Sebelumnya mereka membangun Ninja ZX-25R dengan top speed tembus 202 km/jam.
Itu dengan ubahan ringan seperti knalpot Trick Star Ikazuchi, yang fokus menambah nafas motor.
Source | : | Trick Star Japan |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR