MOTOR Plus-online.com - Tips Cara Mengetahui Kondisi Ban Motor Hanya Melihat Lambang Segitiga Kecil.
Ban merupakan salah satu faktor penting dalam kendaraan bermotor.
Kenyamanan dan keamanan saat berkendara sangat terpengaruh dari kondisi ban yang kita pakai.
Untuk mengetahui kondisi ban umunya kita hanya melihat alur ban saja apakah masih tebal atau sudah halus.
Tetapi, ada cara lain untuk mengetahui kondisi ban yang lebih akurat.
Caranya, yakni dengan melihat tanda segitiga atau TWI (Tread Wear Indicator) yang ada di dinding ban (sidewall), dekat dasar tapak ban.
Batas aman tersebut, menandakan ban sudah aus jika sudah menyentuh tanda segi tiga pada dinding ban motor," ujar Rusli Lesmana.
Bila lambang segitiga tersebut sudah rata dan tidak terlihat maka tandanya ban sudah harus segera dilakukan penggantian.
Baca Juga: Tips Memilih Jenis dan Ukuran Ban Motor, Mudik Bisa Tenang Nih
Minimal dilakukan pengecekan berkala selama dua minggu sekali.
Bikers bisa melakukannya di rumah sebelum berkendara atau pada saat mengisi ulang tekanan angin ban.
Jadi salah besar jika hanya melihat dari ulir ban apalagi menunggu sampai ulirnya halus bikers.
Akan sangat berbahaya pada keamanan berkendara kita.
Apalagi saat musim hujan seperti sekarang dengan keadaan jalanan yang basah ban kita harus dalam kondisi prima.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Harits Suryo |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR