Sinyal Eropa Unggul Dari Jepang Di MotoGP 2022, Fakta Bicara Banyak

Joni Lono Mulia - Kamis, 14 April 2022 | 22:15 WIB
Gresini Racing, Ducati Motor Holding Spa, Suzuki Racing
Rentang 4 ronde MotoGP 2022 ada 3 penguasa klasemen sementara pembalap dipegang Enea Bastianini, Ducati di klasemen pabrikan dan Team Suzuki Ecstar di klasemen tim

MOTOR Plus-online.com - MotoGP 2022 menjadi sinyal dominasi pabrikan Eropa bukan cuma omongan, fakta bicara berdasarkan grafik 4 ronde MotoGP 2020-2022.

Pabrikan Eropa berkuasa di 4 ronde MotoGP 2022, mulai Enea Bastianini juara MotoGP Qatar dan Amerika, Miguel Oliveira juara MotoGP Indonesia dan Aleix Espargaro juara MotoGP Argentina.

Enea Bastianini bersenjatakan motor MotoGP Ducati Desmosedici GP; Miguel Oliveira di atas motor MotoGP KTM RC16 dan Aleix Espargaro ngegas motor MotoGP Aprilia RS-GP.

Yup, 4 ronde MotoGP 2022 yang menang adalah motor MotoGP dari Eropa.

Lain cerita dengan 4 ronde MotoGP 2021 dan 2020 di mana motor MotoGP dari Jepang bisa memberikan perlawanan.

Terutama motor MotoGP Yamaha YZR-M1 dengan pembalap MotoGP Fabio Quartararo.

Yup, Fabio Quartararo di atas motor MotoGP Yamaha YZR-M1 menang di MotoGP Spanyol dan Andalusia 2020 dan MotoGP Doha dan Portugal 2021.

Performa jos motor MotoGP pabrikan Eropa membuat klasemen sementara pembalap dan konstruktor jadi milik ranah Eropa.

Sebut saja pembalap Gresini Racing MotoGP Team Enea Bastianini bertengger di puncak klasemen pembalap MotoGP 2022.

Baca Juga: Terbongkar Enea Bastianini Paling Anti Gabung Honda, Ini Alasannya

Enea Bastianini memuncaki klasemen sementara pembalap MotoGP 2022 dengan mengantongi 61 poin.

Kemudian, di klasemen sementara konstruktor menjadi milik pabrikan Ducati.

Ducati berada di puncak klasemen sementara konstruktor atau pabrikan MotoGP 2022 dengan menggasak 86 poin.

Sementara di klasemen tim sementara MotoGP 2022 secara mengejutkan menjadi milik Team Suzuki Ecstar dengan total 69 poin.

Menilik klasemen pembalap, konstruktor dan tim di 4 ronde MotoGP kurun 2020-2022.

Tren menunjukkan kebangkitan dominasi pembalap dengan motor MotoGP dari Eropa terus melonjak.

Tengok susunan klasemen pembalap, konstruktor dan tim MotoGP di 2020 yang didominasi pabrikan Jepang (lihat tabel) di bawah).

Kemudian di MotoGP 2021, klasemen komposisi berubah di mana pembalap dengan motor MotoGP Eropa sukses menguasai klasemen pembalap.

Adalah Francesco Bagnaia (Ducati Team) sukses memimpin klasemen sementara pembalap MotoGP 2021 dengan koleksi 66 poin.

Baca Juga: Fakta Di Balik Marc Marquez Luar Biasa Di MotoGP Amerika 2022, Rekornya Digerogoti Dua Pembalap Ini

Sementara untuk klasemen konstruktor dan tim, masih dikuasai pabrikan Jepang.

Klasemen konstruktor sementara konstruktor MotoGP 2021 milik Yamaha (91 poin) dan tim dipegang Monster Energy Yamaha MotoGP (114 poin).

Tren klasemen di 4 ronde MotoGP 2022 kembali berubah dengan pabrikan Eropa makin berjaya di klasemen pembalap dan konstruktor.

Kejayaan pabrikan Jepang masih bisa dirasakan dengan Team Suzuki Ecstart memuncaki klasemen sementara MotoGP 2022.

Lo kok bukan Yamaha seperti di MotoGP 2020 dan 2021?

Fakta klasemen 4 ronde MotoGP sepanjang 2020-2022 menjadi sinyal bagi pembalap, pabrikan dan tim seperti apa perkembangan yang sudah dilakukan.

Meskipun masih terlalu dini untuk memastikan pembalap, pabrikan dan tim yang bakal sukses di MotoGP 2022.

Setidaknya, tampak gambaran buat ronde-ronde MotoGP 2022 ke depannya seperti apa peta kekuatan pembalap, pabrikan dan tim yang dapat memberikakn penampilan terbaik.

Kira-kira mampu gak nih pabrikan Eropa terus mendominasi MotoGP 2022 sampai akhir gelaran dan tidak hanya di 4 ronde awal MotoGP saja?

Baca Juga: Strategi Gak Banyak Bicara Joan Mir Di MotoGP 2022, Berhasil Unggul Dari 2 Pembalap Juara Dunia

Biar lebih mantap, fanatikan jangan lewatkan total 17 ronde MotoGP musim sampai bulan November mendatang.

DAFTAR KLASEMEN 4 RONDE MOTOGP 2020-2022

 KLASEMEN  2022  2021  2020
 Pembalap  Enea Bastianini  Francesco Bagnaia  Fabio Quartararo
 Pabrikan  Ducati  Yamaha  Yamaha
 Tim  Team Suzuki Ecstar  Monster Energy Yamaha  Petronas Yamaha SRT

Source : berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular